Bawa Konsep Global, Nissan Perluas Jaringan Ritel di Banten

marketeers article

Nissan beberapa waktu lalu membuka outlet ritel terbarunya di Serang Barat, Banten. Pembukaan outlet ini menjadi langkah lanjutan dalam strategi pertumbuhan Nissan melalui rencana jangka menengah baru perusahaan di pasar Indonesia.

Gerai  baru ini telah mengadopsi Nissan Retail Concept (NRC). Konsep ini menawarkan layanan pelanggan yang telah disempurnakan untuk pengalaman yang sama secara global. “Pembukaan outlet baru ini adalah bukti lebih lanjut dari komitmen Nissan untuk Indonesia. Gerai ini menawarkan lingkungan yang hangat dan ramah dengan fasilitas modern,” ujar Isao Sekiguchi, Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia (NMI) dalam siaran resminya.

Isao melanjutkan, melalui konsep ini, Nissan ingin pelanggannya menemukan pengalaman baru di setiap titik sentuh mereka bersama Nissan. Hadir untuk mobil Nissan dan Datsun, diler di Serang Barat ini dilengkapi dengan area penjualan koleksi terbaru Nissan dan sembilan bay untuk areal perbaikan.

Outlet ini dikelola oleh PT Dipo Pahala Otomotif (DPO) yang merupakan mitra diler resmi Nissan yang keenam di Indonesia. “Melalui gerai baru yang nyaman dengan desain yang mengikuti Nissan Retail Concept ini, kami berkomitmen untuk mengembangkan pengalaman pelanggan yang konsisten, dan terdiferensiasi,” kata Suhardi Chandra, Presiden Direktur PT Dipo Pahala Otomotif.

Saat ini, terdapat 107 gerai Nissan-Datsun yang beroperasi di seluruh Indonesia. Semua outlet yang ada akan secara bertahap menerapkan Nissan Retail Concept baru ini untuk meningkatkan setiap aspek pengalaman pelanggan di diler Nissan.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS