Berbisnis Harus Bisa Memberikan Solusi Terbaik, Bukan Sekadar Produk
Sebagai pengusaha, istilah produk tentu sudah tidak asing lagi. Namun dalam berbisnis, pengusaha harus bisa memberikan solusi terbaik, bukan sekadar produk. Bila bukan produk atau jasa, apalagi yang bisa ditawarkan kepada konsumen?
Malah, sering kali produk menjadi kunci utama bagi banyak pengusaha dalam bisnis. Namun, banyak sekali pengusaha yang tidak memperlakukan produk sebagaimana mestinya. Banyak pengusaha yang merancang produk hanya berdasarkan kemampuannya.
Sering kali hanya berfokus pada dirinya dan melupakan sisi konsumen. Padahal, produk ini seharunya ditujukan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen. Bagus kalau bisa memenuhi harapan dan menimbulkan kesan yang baik.
Akan semakin bagus lagi kalau bisa memenuhi impian dan mengatasi kegelisahan pelanggan. Jadi, pola pikir mengenai produk pun harus tepat. Produk diperlakukan sebagai solusi dari kendala yang dialami pelanggan.
BACA JUGA: Faktor Pembeda Jadi Strategi Kreatif Pemasaran, Tapi Tidak Melulu Soal Produk
Mengutip isi buku “9 Jurus Jitu Pemasaran UKM WOW!”, dijelaskan bahwa semakin efektif solusi yang dapat diberikan, tentu produk itu akan semakin dicari oleh konsumen. Tak heran, konsumen lebih senang dengan produk yang multifungsi.
Contohnya handphone, konsumen saat ini lebih senang menggunakan smartphone dengan fitur banyak, dibanding handphone dengan fitur terbatas. Meskipun, harga jual smartphone jauh lebih mahal.
Ada kesalahan yang kerap kali dilakukan pengusaha dalam pengelolaan produk. Sering kali banyak pengusaha yang memaksa menawarkan produk, padahal belum tentu benar-benar menjadi solusi dari apa yang dihadapi oleh pelanggan.
Tak heran, banyak pelanggan yang tidak puas dan tidak mau berhubungan jangka panjang karena pengalaman membeli produk yang tidak sesuai. Pasalnya produk yang ditawarkan malah tidak sesuai dengan keinginan dan harapan konsumen.
BACA JUGA: Sepanjang 2022, Pupuk Indonesia Catatkan Produksi 18,84 Juta Ton
Kesimpulannya, dalam mengelola suatu produk harus memikirkan solusi apa yang pas bagi para pelanggan. Sebab itu, produk yang Anda tawarkan harus bisa memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan. Dengan begitu, pelanggan akan memberikan kesan yang baik terhadap produk yang Anda tawarkan.
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz