Bersiap! 5 Film Indonesia Terbaru Tayang di Bioskop Agustus 2024

marketeers article
Poster film Kang Mak from Pee Mak. (Sumber: IMBD)

Menjelang bulan Agustus, akan ada sederet film Indonesia terbaru yang siap menghibur Anda di bioskop. Berbagai genre film akan tayang, tapi masih akan didominasi oleh horor yang menegangkan.

Sudah bersiap untuk menyaksikan deretan film baru ini? Simak rekomendasi film terbaru karya sineas Tanah Air yang akan tayang di bioskop pada Agustus mendatang:

1. Heartbreak Motel

Agustus akan dibuka dengan film terbaru dari Reza Rahadian, Laura Basuki, dan Chicco Jerikho. Berada di bawah arahan sutradara Angga Dwimas Sasongko, Heartbreak Motel akan mengeksplorasi sisi romantis dan emosional dalam kehidupan para selebritas.

Film ini bercerita tentang Ava Alessandra (Laura Basuki), seorang aktris populer dan peraih banyak penghargaan. Dia telah memulai kariernya sebagai seorang aktris sejak masih berusia 16 tahun.

BACA JUGA Tak Hanya Karya MCU, Ini 5 Film Ryan Reynolds yang Penuh Aksi

Diceritakan, setiap selesai akting untuk sebuah film, Ava akan mengambil waktu untuk menyendiri dan memulihkan dirinya kembali di suatu tempat yang disebut Heartbreak Motel.

2. Sakaratul Maut

Bersamaan dengan Heartbreak Motel, akan ada film horor terbaru pada awal Agustus yang bertajuk Sakaratul Maut. Film ini dibintangi oleh Indah Permatasari, Della Dartya, Claresta Taufan, Maryam Supraba, dan Aksara Dena.

Sakaratul Maut mengisahkan tentang keluarga Pak Wiryo yang terlibat dalam permasalahan dunia mistis. Di samping itu, Park Wiryo dan Istrinya merupakan pasangan yang berpengaruh di desa mereka tinggal.

3. Kang Mak From Pee Mak

Bulan Agustus ini juga akan dimeriahkan dengan film adaptasi versi Indonesia Pee Mak yang berjudul Kang Mak. Diproduksi oleh Falcon Pictures, film ini mendapuk Vino G Bastian sebagai bintang utamanya.

Kang Mak sendiri mengangkat cerita tentang gabungan unsur horor dan komedi. Kang Mak memiliki nama asli Kang Mak. Ia terpaksa meninggalkan keluarganya untuk membela Indonesia.

4. Rumah Dinas Bapak 

Agustus mendatang juga akan film horor lainnya, yakni Rumah Dinas Bapak. Film yang dibintangi oleh Dodit Mulyanto ini diadaptasi dari utas yang ditulis olehnya melalui akun X miliknya.

Selain itu, Rumah Dinas Bapak juga sempat dibahas pada podcast Do You See What I See. Film ini akan menggambarkan tentang kehidupannya yang pindah ke kawasan hutan di Blitar lantaran Sang Ayah yang pindah tugas.

BACA JUGA 10 Film MCU yang Bisa Ditonton agar Mengerti Alur Deadpool & Wolverine

5. Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu 

Film horor lainnya yang akan tayang di Agustus 2024 mendatang adalah Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu. Film garapan Guntur Soeharjanto ini akan tayang pada 15 Agustus 2024 di bioskop Indonesia.

Film ini bercerita tentang seorang dosen galak yang bernama Pak Bakti. Dia merupakan sosok dosen yang ditakuti dan dihormati oleh semua mahasiswa di kampusnya mengajar. 

Akan tetapi, suatu hari kredibilitas dan nama baik Pak Bakti dipertaruhkan karena ada empat mahasiswanya dinyatakan gagal dalam mengikuti mata kuliahnya.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS