Bersiap! Wonderful Startup Academy Batch II Resmi Digelar

marketeers article

Program inkubasi startup bergenre pariwisata, Wonderful Startup Academy (WSA) membuka Batch II. Mencari para entrepreneur inovatif di bidang teknologi dan pariwisata, program ini membuka kesempatan bagi pelaku bisnis untuk mengakselerasi bisnis mereka ke tahap yang lebih tinggi. Seperti apa?

Berbeda dari batch terdahulu, WSA Batch II memiliki durasi yang lebih singkat namun padat, dan efektif.

“Selama tiga bulan, para peserta yang terpilih akan melalui tiga tahapan, mulai dari co-working di bulan pertama, dilanjutkan dengan tahap inkubasi di bulan kedua, hingga Akselerasi di bulan ketiga. Karya lulusan WSA Batch I nilainya mencapai 70 miliar dan saya harapkan di batch kedua pun demikian,” ungkap Menteri Pariwisata Arief Yahya di Jakarta, Kamis (21/12/2018).

Lebih jauh Arief menjelaskan, WSA akan memberikan kesempatan kepada para pelaku startup melalui mentoring dari berbagai narasumber kompeten dan berbagi informasi seputar pariwisata. Lebih dari itu, program ini juga memberikan akses bagi para pelaku startup untuk berkolaborasi dengan pemain lain hingga menemukan investor mereka.

WSA Batch II terbuka bagi startup yang telah menjalankan usaha selama dua tahun. Dengan ini diharapkan para peserta lebih memahami proses bisnis mereka sebelum nanti dibukakan pasar yang lebih luas dengan dipertemukan kepada para investor.

“Jadi, bagi Anda para pelaku startup di bidang teknologi dan pariwisata, segera daftarkan diri Anda dan tunggu tanggal mainnya,” imbuh Hiramsyah S. Thaib, Dean of WSA.

Editor: Sigit Kurniawan

Related

award
SPSAwArDS