Bidik Segmen Komunitas, CIMB Niaga Syariah Gandeng Muhammadiyah

marketeers article

Unis Usaha Syariah PT Bank CIMB Niaga bekerja sama dengan Pengurus Pusat Muhammadiyah bidang pemanfaatan produk dan jasa perbankan Syariah. Kerja sama ini dalam rangka memaksimalkan potensi industri halal dari segmen komunitas.

“Melalui kerja sama ini, CIMB Niaga akan mendukung Muhammadiah untuk terus berkontribusi kepada masyarakat wat berbagai amal usahanya yang datang dari berbagai bidang seperti finansial, edukasi, kesehatan, dan sosial,” ujar Pandji P. Djajanegara, Direktur Syariah Banking CIMB Niaga, (18/12/2019).

Dalam implementasinya, kerja sama in akan dijadikan cara bagi Muhammadiyah dalam mengelola layanan finansial untuk pengurus. Termasuk memanfaatka layanan perbankan digital CIMB Niaga. Sehingga, anggota muhammadiyah dan pelaku Amal Usaha dapat mengakses layanan keuangan UUS CIMB Niaga di mana saja dan kapan saja.

Kerja sama ini juga menjadi peluang bagi UUS CIMB Niaga untuk menawarkan produk layanan. Mulai dari cash management untuk pengurus semua tingkat, progam CIMB@School/Campus, dan program CIMB@Hospital.

“Amal Usaha Muhammadiyah memiliki berbagai sektor yang dikelola. Di sini, CIMB Niaga juga masuk untuk melayani anggota yang juga memiliki pekerjaan dan datang dari masyarakat yang bermacam-macam. Kerja sama ini sekaligus membuka akses perbankan kepada seluruh anggota Muhammadiyah,” lanjut Pandji.

Akses perbangkan yang dimaksud Pandji adalah produk tabungan dan pembiayaan yang tersedia untuk anggota. Di antarnya tabungan haji dan umrah (iB Pahala), Kartu Pembiayaan Syariah Gold dan Platinum, KPR iB, KPM iB, dan personal financing Syariah.

Tidak hanya penawaran produk, CIMB Niaga juga berkotribusi secara sosial. Salah satunya menyalurkan Dana Kebajikan untuk masyarakat yang membutuhkan.

“Kami berharap dengan pendekatan secara komunitas, masyarakat dapat semakin maju dan memahami perlunya pengelolaan keuangan dan akses perbankan,”tutup Pandji.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS