Desainer Biyan Wanaatmadja membuktikan mampu produktif di tengah situasi yang bahkan tak menentu. Setelah beberapa waktu terakhir harus menggelar peragaan busana secara virtual, ia mengaku merasa bersemangat seperti memulai dari awal.
“Setelah terbiasa dengan semua pembatasan, kita harus memulai lagi dengan tetap memperhatikan keselamatan dan keamanan. Pandemi yang terjadi saat ini membuat saya belajar untuk menghargai waktu dan menyadari selalu ada sisi baik dari segala keadaan,” tutur Biyan.
Ia menambahkan, fesyen adalah siklus yang berputar selama manusia hidup. Karena itu, berbagai hal bisa menginspirasi para pekerja seni di industri ini, baik di situasi pandemi atau tidak.
“Karena saya bekerja di industri kreatif, saya yakin ada banyak hal yang bisa dilakukan. Saya kemudian banyak bekerja untuk mencari banyak referensi,” katanya.
Pada peluncuran koleksi terbarunya kali ini, Biyan mendapatkan dukungan dari PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk., atau BNI. Bukan untuk kali pertama, ini merupakan dukungan berulang yang terus diberikan bahkan selama kurang lebih 13 tahun.
“Mengapa kami konsisten mendukung Biyan? Kami tahu ia adalah desainer Indonesia yang karyanya bahkan sudah diterima di internasional dan selalu mendapat respons positif. Bank BNI bangga dapat mendukung kiprah Biyan dan bekerja sama dengannya. Di sisi lain, kami juga memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah yang bertransaksi di outlet Biyan,” ujar Grace Situmeang, General Manager Divisi Bisnis Kartu BNI.
Biyan memamerkan jajaran koleksi terbarunya bertajuk Renjana untuk koleksi Spring/Summer 2023. Peragaan busana untuk menampilkan karyanya tersebut diselenggarakan di Ballroom Intercontinental Pondok Indah, Senin (11/07/2022) lalu.
“Tentunya fashion show onsite ini berbeda dari yang sebelumnya kami lakukan secara virtual karena akan ada interaksi antara satu dengan yang lain, dan that is what fashion should be. Peragaan busana ini juga menjadi persembahan saya untuk semua yang mendukung saya hingga hari ini,” ucap Biyan.
Editor: Ranto Rajagukguk