BMW Catat Rekor Penjualan Mobil Sports di Indonesia Tahun 2021

marketeers article

BMW Group Indonesia menorehkan catatan positif sekaligus catat rekor penjualan mobil sports di Indonesia pada tahun 2021. Angka penjualan BMW di Indonesia menembus 3.102 unit berdasarkan data yang dirilis oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) khusus untuk kategori produsen kendaraan premium di Tanah Air.

Keberhasilan BMW catat rekor penjualan mobil sports di Indonesia terjadi berkat minat konsumen pada lini produk BMW M dan BMW M-Performance sepanjang tahun 2021. Total sebanyak 132 unit kendaraan dari dua lini model itu terjual ke konsumen, melebihi catatan 89 buah kendaraan yang ditorehkan produsen asal Jerman itu pada tahun 2015.

Tiga model dalam keluarga BMW M berkontribusi pada kemampuan mereka catat rekor penjualan mobil sports di Indonesia. Sumbangsih terbesar pada capaian positif tersebut datang dari penjualan model BMW M2 Competition sebesar 30%, disusul oleh BMW M4 Competition Coupe (18%), dan BMW M3 Competition (14%).

Selain catat rekor penjualan kategori mobil sports keluaran mereka di Indonesia, BMW menegaskan posisi sebagai perusahaan otomotif premium terdepan di Indonesia. Terlebih dengan kemampuan menorehkan pertumbuhan penjualan sebesar 21% year-on-year (YoY), yang salah satunya didukung oleh program penawaran dan strategi yang berorientasi pada pelanggan.

“Hal ini menunjukkan bahwa pendekatan strategis kami, yang memprioritaskan pelanggan dan berupaya menyediakan layanan hybrid secara nyaman, membuahkan hasil nyata. BMW Group Indonesia juga membuktikan posisinya sebagai pelopor dalam interaksi virtual dan daring sekaligus meluncurkan lebih dari 28 model BMW dan MINI baru sepanjang tahun 2021,” kata President Director BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan dalam keterangan resminya.

Bentuk layanan premium untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dibuktikan dengan solusi berupa Contactless Service. Layanan tersebut memungkinkan pemilik kendaraan melakukan perawatan dan servis lewat sejumlah langkah mudah, mereka lantas menerima informasi terkini secara detail dari tim mekanik yang terlibat dalam bentuk video.

Raihan pertumbuhan penjualan dengan kinerja positif tidak hanya dibuktikan BMW saat catat rekor penjualan mobil sports di Indonesia. Performa pemasaran model lain, seperti kategori BMW Sports Activity Vehicle (SAV), juga menunjukkan angka signifikan dengan kontribusi sebesar 54% pada keseluruhan unit kendaraan premium buatan mereka yang diserap konsumen.

Kemampuan BMW Indonesia mencatatkan kinerja penjualan positif sepanjang tahun 2021 lalu sejalan dengan torehan merek tersebut secara global. BMW Group membukukukan pertumbuhan penjualan year-on-year yang solid sebesar 8,4% tahun lalu dengan total 2.521.525 unit kendaraan BMW, MINI, dan Rolls-Royce yang dikirimkan ke pelanggan.

Editor: Sigit Kurniawan

Related

award
SPSAwArDS