Momentum libur lebaran diprediksi PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI bakal mendorong lonjakan penggunaan Kartu Kredit. Peningkatan jumlah transaksi Kartu Kredit pada tahun lalu yang mencapai 20%-25% kian memperkuat BNI memprediksi kenaikan mencapai 30% di tahun ini.
Prediksi lonjakan transaksi Kartu Kredit dikatakan Direktur Keuangan BNI Anggoro Eko Cahyo memang pasti terjadi di setiap tahun.
“Potensi penggunaan Kartu Kredit saat lebaran memang lebih besar seiring dengan potensi transaksi belanja yang lebih besar untuk pembelian tiket, penginapan, dan konsumsi,” kata Anggoro di Denpasar, Sabtu (16/06/2018).
Sejauh ini, Anggoro menjelaskan jumlah Kartu Kredit mencapai 1,7 juta namun volume transaksi diperkirakan lebih besar dibandingkan penggunaan Kartu Debit dengan jumlah kartu mencapai 18 juta. Volume transaksi Kartu Debit saat ini berkisar sepertiga dari Kartu Kredit.
“Untuk Kartu Kredit memang lebih banyak digunakan untuk transaksi e-commerce, berkaca dari pengalaman tahun sebelumnya yang melonjak hingga 30 persen dibandingkan transaksi di ritel,” kata Anggoro.
Memanfaatkan peluang ini, BNI mendorong nasabah mereka untuk mengoptimalkan layanan elektronik BNI. Bahkan, BNI tetap membuka 205 gerai mereka di seluruh Indonesia selama libur lebaran berlangsung.
Editor: Sigit Kurniawan