BOLT Tutup, Smartfren Akuisisi Pelanggan BOLT

marketeers article
Ilustrasi kepuasan pelanggan. Sumber gambar: 123rf.

Terkait dengan berhentinya layanan BOLT lantaran Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) resmi menutup izin penggunaan pita frekuensi radio 2,3 GHz untuk BOLT, Smartfren sebagai pemain sejenis lantas menangkap momentum tersebut. Dalam laporan resminya, Smartfren menyatakan siap mengakuisisi ribuan pelanggan BOLT.

Di sini, Smartfren menawarkan kepada para pelanggan Bolt untuk menukarkan BOLT mereka dengan kartu perdana Smartfren di seluruh BOLT Zone di Jabodetabek dan Medan secara gratis.

“Kesepakatan ini ini kami lakukan sebagai bentuk dukungan kami terhadap pelanggan BOLT. Bagi
pelanggan yang lolos verifikasi untuk mendapatkan layanan Smartfren, mereka dapat menukarkan langsung kartu BOLTnya dengan kartu perdana Smartfren Now+ gratis,” kata Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO PT Smartfren Telecom Tbk dalam siaran resmi mereka.

Bagi pelanggan BOLT yang lolos verifikasi akan mendapatkan langsung kartu perdana Smartfren
Now + gratis, dengan benefit kuota sebesar 6GB, terdiri dari 2,5GB kuota utama dan 3,5GB kuota
malam.

“Tentunya selain tetap dapat melanjutkan layanan internetnya, kini pelanggan BOLT dapat menikmati internet di wilayah yang lebih luas, karena Smartfren hadir di lebih dari 200 kota Indonesia,” tutup Djoko.

Editor: Sigit Kurniawan

Related

award
SPSAwArDS