Resmi Beroperasi, BP Siap Bangun 350 SPBU di Indonesia Dalam 10 Tahun

marketeers article
Menton, France March 19, 2018: British Petroleum Petrol Station Logo Against Blue Sky. British Petroleum is a British Multinational Oil And Gas Company, One of The Worlds Seven Oil And Gas Supermajors

Perusahaan energi BP bersama dengan mitra joint-venture AKR, mengumumkan  empat SPBU pertama mereka di Indonesia kini telah resmi dibuka. Hadirnya SPBU baru ini akan menggabungkan pengalaman ritel global BP dengan koneksi distribusi AKR yang luas.

Strategi ritel BP adalah menghadirkan bahan bakar dan pelumas berkualitas, serta kenyamanan bagi konsumen di pasar yang sedang bertumbuh. Pembukaan SPBU ini membentuk kehadiran BP di pasar bahan bakar Indonesia yang sedang tumbuh dan menandai dimulainya upaya joint-venture tersebut untuk membangun 350 unit SPBU di Indonesia selama satu dekade ke depan.

Bagi Neale Smither, Vice-President of New markets, BP downstream, mengatakan, bahwa Indonesia adalah salah satu negara dengan pertumbuhan tercepat di kawasan regional. “BP terkenal di seluruh dunia karena bahan bakar kami yang berkualitas tinggi, pelumas Castrol, dan kenyamanan luar biasa yang kami tawarkan. Kami senang menghadirkan penawaran dari BP bagi Indonesia dengan memberikan konsumen lokal lebih banyak pilihan untuk bahan bakar dan penawaran layanan kelas pertama.”

SPBU dari BP ini menawarkan bahan bakar inovatif BP dengan ACTIVE technology. BP juga bermitra dengan sejumlah bisnis lokal terkenal seperti Alfamart, Castrol Bike Point yang dioperasikan oleh SiTepat, Toko Kopi Tuku dan Martabak Orins untuk menawarkan kenyamanan bagi konsumen di Indonesia. Empat SPBU yang dibuka oleh BP berada di kawasan BSD, Cibubur, Jababeka, dan Bintaro.

“Bagi AKR, kemitraan kami dengan BP memperkuat komitmen jangka panjang kami untuk industri dan Indonesia. Ini adalah salah satu tonggak sejarah kami dan kami bangga dapat bermitra dengan BP. Dengan kesempatan ini, baik BP dan AKR bermaksud untuk mengembangkan dan menawarkan pengalaman yang berbeda kepada konsumen Indonesia dengan memanfaatkan kemampuan dan keahlian yang telah terbukti dari BP dan AKR di Indonesia,” ungkap Haryanto Adikoesoemo, Presiden Direktur AKR.

SPBU tersebut akan dioperasikan oleh PT Aneka Petroindo Raya (BP AKR Fuels Retail), sebuah perusahaan baru yang didirikan oleh joint-venture dari BP dan AKR. BP berkomitmen untuk mewujudkan masa depan yang rendah karbon, yang bertujuan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dalam kegiatan operasinya, meningkatkan produk dan layanannya untuk membantu pelanggan menurunkan emisi mereka, serta menciptakan bisnis rendah karbon yang baru.  Saat ini, BP memiliki lebih dari 18.000 unit SPBU di 20 negara di seluruh dunia.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS