Pertandingan Liga Primer Inggris yang mempertemukan Brentford vs Man City berakhir dengan skor 1-3 untuk kubu The Citizens. Pada laga tersebut, striker Phil Foden mencetak hattrick untuk klubnya.
Manchester City (Man City) melakoni laga tandang melawan Brentford pada lanjutan Liga Primer Inggris 2023/24 pekan ke-23, Selasa (6/2/2024) dini hari WIB. Kedua tim bertanding di Gtech Community Stadium, London.
BACA JUGA: Inter vs Juventus 1-0, I Nerazzurri Makin Tidak Terkejar
Ini merupakan pertemuan pertama untuk Brentford dan Man City pada Liga Primer Inggris musim 2023/24. Tak mengherankan, mengingat jadwal padat yang sempat menerjang Man City pada ajang Piala Dunia Antarklub membuat anak asuh Pep Guardiola lebih sedikit bermainnya di bandingkan tim-tim lain.
Man City datang ke London dengan catatan mencengangkan. Erling Haaland dan kawan-kawan tidak pernah kalah pada delapan laga terakhir, dan semuanya disapu bersih dengan kemenangan. Sedangkan Brentford dalam kondisi kurang siap, setelah menelan kekalahan pada laga terakhir melawan Tottenham Hotspur.
Jalannya Pertandingan Brentford vs Man City
Dilihat dari statistik, Man City arahan Pep Guardiola mendominasi. The Citizen memegang kendali permainan dengan penguasaan bola yang mencapai 72%, berbanding 28% untuk kubu Brentford.
Meski kalah dalam hal penguasaan bola, Brentford mampu meraih keunggulan terlebih dahulu. Total melakukan tiga tembakan tepat sasaran, satu di antaranya berbuah gol yang dicetak oleh Neal Maupay pada menit ke-21.
BACA JUGA: Madrid vs Atletico 1-1, Los Blancos Kecolongan pada Menit Akhir
Man City yang tertinggal lebih dulu langsung menekan habis-habisan lini pertahanan Brentford. Hasilnya pun berbuah manis, tiga gol langsung bersarang ke gawang yang dikawal Mark Flekken.
Menariknya lagi, ketiga gol Man City semuanya dicetak oleh satu orang striker yakni Phil Foden. Penyerang Timnas Inggris itu mencetak hattrick yang masing-masing terjadi pada menit ke-45+3, 53’ dan 70’.
Susunan Pemain Brentford vs Man City
Brentford (3-5-2)
Flekken (GK); Mee, Pinnock, Collins; Reguilon, Janelt, Norgaard, Jensen, Roerslev; Maupay, Toney
Man City (4-1-4-1)
Ederson (GK); Gvardiol, Ake, Dias, Walker; Rodri; Foden, Alvarez, De Bruyne, Silva; Haaland.
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz