PT Sari Sandwich Indonesia yang membawa gerai Subway ke Tanah Air baru saja mengumumkan pembukaan gerai yang ke-11. Tepatnya, di Lippo Mall Puri Indah Jakarta. Dalam rangka pembukaannya, gerai Subway turut menghadirkan kejutan melalui tiga menu baru yang ditunggu-tunggu oleh penikmat sandwich asal Amerika ini.
Disambut oleh Anthony Cottan selaku President Director of PT MAP Boga Adiperkasa (MBA), ia mengatakan bahwa pembukaan gerai yang ke-11 ini melanjutkan antusiasme masyarakat saat pertama kali Subway hadir pada akhir tahun lalu.
“Saat ini, mal menjadi target lokasi kami untuk memperluas bisnis. Khususnya di sekitar Jakarta. Hal ini bertujuan untuk memudahkan akses pelanggan dalam menikmati Subway,” ujar Anthony pada konferensi pers, Rabu, (19/01/2022).
Sebelumnya, awal kehadiran Subway membawa konsep stand-alone store. Dilatarbelakangi oleh perubahan perilaku konsumen selama pandemi COVID-19 yang membatasi diri untuk keluar rumah. Dengan demikian, konsep stand-alone store menjadi langkah untuk bisa tetap dekat dengan konsumen.
Inovasi produk menjadi kunci pertumbuhan yang membawa bisnis Subway di Indonesia berkelanjutan. Bergerak dari sini, acara pembukaan gerai ke-11 yang mengusung tema It’s Time to Meat Up sekaligus cara Subway memperkenalkan inovasinya ke dalam tiga menu baru.
“We hear our customer voices. Ketiga menu baru ini merupakan hasil dari permintaan konsumen yang telah menanyakan kapan ketiga menu unggulan Subway di seluruh dunia ini hadir di Indonesia,” ungkap Silvia Muryadi, Head of Marketing PT Sari Sandwich Indonesia.
Ketiga menu unggulan tersebut merupakan varian baru yang berbahan dasar daging. Diantaranya, Meatball Marinara, Roast Beef, Steak Jalapeno. Meatball Marinara merupakan roti lapis yang berisikan meatball yang direndam saus marinara serta taburan keju parmesan di atasnya dan dibakar. Roast Beef sebagai enu roti lapis klasik yang berisi kombinasi daging sapi panggang dengan sayuran. Steak Jalapeno, tak hanya daging steak, roti lapis ini juga dilengkapi dengan keju yang meleleh dan jalapeno.
Varian roti pun turut melengkapi menu baru, yakni Parmesan Oregano Bread. Roti yang dipanggang dengan taburan keju parmesan dan rempah oregano. “Subway selalu full of surprise! Inovasi produk akan selalu hadir di waktu yang tepat dan di tren yang tepat sesuai minat masyarakat,” tutup Silvia.
Editor: Sigit Kurniawan