Cara CEO Suite Bantu Startup Lokal

marketeers article

Menurut Indonesia Venture Capital Outlook 2017 yang sajikan Google dan A.T. Kearney Study, Indonesia menjadi startup hub terbesar kedua di Asia Tenggara setelah Singapura. Pada tahun yang sama, pemerintah Indonesia meningkatkan dukungan ke berbagai perusahaan startup dan inkubasi hingga hampir dua kali lipat, mencapai US$ 27,6 juta.

Mee Kim, CEO dari CEO Suite mengatakan, selain dukungan dana yang berasal dari perusahaan dan pemerintah, startup lokal butuh dukungan pengetahuan dan keterampilan. Ia bilang program akselerator pun penting diikuti oleh para startup.

Perusahaannya memberikan kesempatan kepada setiap anggota untuk mengikuti berbagai pelatihan dari institusi internasional, salah satunya dari British Chamber of Professional Woman Associationdan German-Indonesia Chamber of Industry and Commerce untuk meningkatkan kemampuan presentasi bisnis secara profesional.

Ia menjelaskan, yang menjadi keunggulan bergabung sebagai anggota CEO Suite adalah jaringan yang ditawarkan. Banyak perusahaan internasional yang menjadi anggota CEO Suite. Sebut saja Uber, Exxon Mobil, ANZ, Prada, Rolls Royce, Huawei, dan Samsung.

“Kami berkomitmen untuk terus membantu startup lokal dalam mengembangkan bisnisnya secara global. Apalagi, kami bisa membantu menghubungkan mereka dengan mentor dan mitra global yang tepat,” papar dia.

Berdiri di Jakarta sejak tahun 1997, CEO Suite telah merangkul lebih dari 10.000 perusahaan global dan multinasional, untuk mendapatkan akses perluasan bisnis di seluruh Asia. Selain kolaborasinya dengan akselerator, CEO Suite juga bekerja sama dengan Angel Investment Network Indonesia (ANGIN), salah satu jaringan investor yang pertama dan terbesar di Indonesia.

Bersama dengan para pengusaha perempuan Indonesia lainnya, Mee Kim menjadi investor utama dari angel investors, yang berfokus pada kegiatan mentoring dan membantu investasi untuk berbagai startup, seperti Krakakoa, KitaBisa, dan Qontak.

Editor: Sigit Kurniawan

Related