J99 Corp tidak hanya berfokus pada pertumbuhan bisnis, tetapi juga membangun budaya perusahaan yang kuat. Melalui konsep GROW, SOLID, CHAMPION, perusahaan menekankan pentingnya sinergi dalam mencapai keberhasilan.
Menurut Gilang, pendiri J99 Corp, pendekatan ini bukan sekadar strategi internal, tetapi juga menjadi fondasi dalam membangun kepercayaan publik dan daya tarik merek. Gilang menegaskan bahwa pertumbuhan perusahaan harus diiringi dengan peningkatan kompetensi dan kesejahteraan karyawan.
BACA JUGA: Survei LinkedIn: 70% Karyawan Cari Pekerjaan Baru pada 2025
“Dengan pendekatan ini, kami ingin memastikan bahwa setiap individu di dalamnya tidak hanya membangun karier, tetapi juga masa depan yang lebih baik,” kata Gilang dalam siaran pers, dikutip Selasa (4/2/2025).
Strategi ini diperkuat dengan budaya kerja yang menekankan kekompakan tim. J99 Corp memahami bahwa keberhasilan bukan hasil kerja individu, tetapi buah dari sinergi semua unit bisnis yang saling mendukung.
“Pesan perusahaan tahun ini mengandung makna bahwa kita harus terus bertumbuh, baik dari segi kompetensi dan skill karyawan; mindset, inovasi, serta dukungan terhadap kesejahteraan dan kebermanfaatan bagi masyarakat (GROW),” ujar Gilang.
Menurutnya lagi, pendekatan ini dapat menciptakan ekosistem kerja yang solid dan berorientasi pada pertumbuhan jangka panjang.
“Selain itu, tidak ada individu yang mencapai puncak sendirian, keberhasilan perusahaan adalah hasil dari sinergi seluruh tim. Semua unit bisnis solid, saling mendukung satu sama lain untuk bisa berkontribusi maksimal terhadap perusahaan (SOLID),” tambah Gilang.
Shandy Purnamasari, Co-founder J99 Corp, menegaskan bahwa strategi ini bukan sekadar konsep, tetapi telah menjadi bagian dari fondasi perusahaan. Dengan pengalaman yang telah dibangun sejak awal, J99 Corp optimistis untuk terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih luas.
“Kami optimistis karena kita sudah membuat pondasi yang kokoh, yang kita bangun bersama sejak beberapa tahun lalu dan kita sudah kembali on the track ke awal perusahaan ini berdiri,” ungkap Shandy.
BACA JUGA: 5 Faktor Kesehatan yang Pengaruhi Produktivitas Karyawan
J99 Corp tidak hanya fokus pada bisnis, tetapi juga pada kesejahteraan karyawan dan dampak sosial yang lebih luas. Dengan berbagai unit usaha seperti MS GLOW, Kosme Health, dan Jiwater, perusahaan ini berupaya memenuhi kebutuhan pasar sekaligus menjalankan tanggung jawab sosial melalui J99 Foundation.
“Strategi ini menunjukkan bahwa kami tidak hanya membangun merek, tetapi juga komunitas yang kuat. Dengan menempatkan nilai GROW, SOLID, CHAMPION sebagai pilar utama, kami ingin menciptakan diferensiasi yang lebih dari sekadar bisnis, melainkan sebuah perjalanan bersama menuju masa depan yang lebih baik,” tutupnya.
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz