J99 Corp. bersama seluruh unit bisnis dan J99 Foundation menggelar kegiatan CSR dengan mengundang 1.000 anak dari panti asuhan dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional. Kegiatan ini mencerminkan komitmen J99 Corp. sebagai perusahaan induk yang menaungi berbagai sektor bisnis, menunjukkan kesatuan visi dalam mendukung nilai-nilai luhur perusahaan, yaitu semangat juara.
Bertemakan “Juara Cilik” kegiatan ini melibatkan unit bisnis seperti MS GLOW, MS Glow for Men, Jiwater hingga Juragan 99 Trans, yang bersama-sama menyiapkan segala keperluan. Sebanyak 100 anak diajak berwisata edukasi ke Taman Safari Indonesia II Prigen, sementara 900 anak lainnya menerima santunan terpisah.
BACA JUGA: Jangan Sepelekan Pilek pada Anak, Ada Risiko Infeksi Telinga
Kegiatan dimulai di Garasi Juragan 99 Trans, Malang, yang mana rombongan anak-anak diberangkatkan menuju Taman Safari. Gilang W Pramana, pendiri J99 Corp. dan J99 Foundation menyatakan anak-anak adalah masa depan bangsa.
“Setiap anak berhak merasakan kebahagiaan dan mendapatkan hak-haknya. Hari ini, adik-adik dari panti asuhan akan mendapatkan pengalaman yang menyenangkan sekaligus edukatif di Taman Safari. Semoga kegiatan ini dapat menambah rasa syukur kita atas ciptaan Tuhan dan mempererat hubungan kita dengan sesama makhluk hidup,” kata Gilang dalam laporannya, Kamis (1/8/2024).
BACA JUGA: APPMI Persembahkan Koleksi Karya Anak Muda di JF3 2024
Gilang menambahkan J99 Corp. berkomitmen untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan kejutan dari anak-anak panti asuhan yang memberikan bunga dan puisi untuk Gilang, menambah keharuan suasana.
Di Taman Safari, anak-anak menikmati berbagai wahana, melihat aneka satwa, dan mengikuti penjelasan di area baby zoo. Selain mendapatkan pengalaman berharga, setiap anak juga menerima paket alat belajar, pakaian, Al-Qur’an, dan kenang-kenangan dari J99 Corp. serta dana bantuan untuk panti asuhan.
Ibu Yuyun, pendamping anak-anak dari Yayasan Bersama Anak Bangsa Malang, menyampaikan rasa terima kasihnya.
“Kami sangat terharu karena perhatian yang diberikan oleh Pak Gilang dan tim J99 Corp. lebih dari sekedar donasi. Pengalaman yang diberikan sangat berharga bagi anak-anak, dan mereka akan mengenangnya sepanjang hidup,” ujar Yuyun.
Gilang menutup dengan harapan agar anak-anak Indonesia selalu memiliki semangat juara, belajar, dan mencapai cita-cita mereka dengan usaha dan doa.
“Semoga event ini bisa terus berlanjut setiap tahunnya, memberikan pengalaman dan ‘hadiah’ istimewa bagi anak-anak Indonesia. Selamat merayakan Hari Anak Nasional, teruslah menjadi anak-anak yang hebat. Salam Juara Cilik!,” tuturnya.
Editor: Ranto Rajagukguk