Status WhatsApp kini makin mirip dengan Instagram Story. Setelah menambahkan fitur tag dan repost, aplikasi bertukar pesan ini memungkinkan pengguna untuk menambahkan lagu ke dalam status foto atau video.
Ya, fitur berbagi musik tersebut mirip dengan fitur di aplikasi Instagram, yang mana pengguna bisa menambahkan musik ke cerita mereka. Dengan menambahkan musik ke status, Anda dapat menyampaikan perasaan atau suasana hati dengan lebih mudah.
Untuk menggunakan fitur lagu ini, pastikan aplikasi WhatsApp sudah diperbarui ke versi terbaru. WA Beta Info melaporkan fitur itu sedang diuji dalam versi WhatsApp beta untuk Android 2.24.22.11, dan kemungkinan akan tersedia secara luas dalam pembaruan berikutnya.
BACA JUGA: Mirip Instagram Story, Begini Cara Tag dan Repost Status WhatsApp
Berikut ini adalah langkah-langkah untuk menambahkan lagu ke status WhatsApp:
Pilih Foto atau Video untuk Status
Buka WhatsApp dan masuk ke bagian Status, lalu pilih foto atau video yang ingin Anda jadikan status. Setelah memilih, Anda akan diarahkan ke editor gambar.
Gunakan Tombol Musik
Di dalam editor, Anda akan melihat tombol baru berbentuk musik di bagian atas sebelah kanan. Ketuk tombol ini untuk mulai menambahkan lagu ke status Anda.
BACA JUGA: Benarkan Perusahaan Besar Lamban dalam Transformasi Digital?
Cari Lagu atau Artis
Setelah menekan tombol musik, Anda dapat mencari lagu atau artis favorit untuk ditambahkan. WhatsApp menyediakan fitur pencarian, sehingga memudahkan Anda menemukan lagu yang tepat.
Tambahkan Musik ke Status
Setelah memilih lagu, musik akan otomatis terintegrasi ke dalam status Anda. Lagu tersebut akan menyertai foto atau video, sehingga memberikan efek tambahan yang membuat status lebih hidup dan menarik.
Apakah WhatsApp Anda sudah mendapat pembaruan ini? Jika belum, nantikan informasi lebih lanjut mengenai pembaruan WhatsApp atau mengeceknya secara berkala di Google Play Store dan iOS.
Editor: Ranto Rajagukguk