CentrePark Digitalisasi Sistem Parkir di Mal Grand Indonesia

marketeers article
CentrePark hadirkan inovasi teknologi perparkiran di Mall Grand Indonesia (Sumber Gambar: Grand Indonesia)

PT Centrepark Citra Corpora (CentrePark) sebagai perusahaan penyedia layanan teknologi dan pengelola parkir menghadirkan inovasi teknologi perparkiran baru di Mal Grand Indonesia. Diluncurkannya inovasi ini merupakan kelanjutan dari kerja sama yang sebelumnya telah disepakati oleh CentrePark dan Mal Grand Indonesia pada 3 Februari 2022. 

CentrePark menghadirkan inovasi teknologi perpakiran yang mengedepankan digitalisasi dan transparansi pada transaksi pembayaran. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung dan mempercepat akses masuk keluar kendaraan di area parkir mal.

“CentrePark memiliki misi yang sama dengan Mal Grand Indonesia yaitu menyerukan pengalaman berbelanja eksklusif bagi pengunjung. Dengan teknologi yang kami terapkan pada area parkir, pengunjung bisa mendapatkan pengalaman belanja yang lebih baik di Mall Grand Indonesia,” ujar Charles Richard Oentomo, Direktur Utama PT Centrepark Citra Corpora dalam keterangan tertulis CentrePark.

CentrePark menghadirkan inovasi teknologi berupa transaksi pembayaran parkir yang dapat dilakukan secara nontunai (cashless). Hal tersebut memungkinkan pengunjung untuk membayar parkir dengan uang elektronik berbasis kartu uang elektronik seperti Flazz, Brizzi, TapCash, E-Money dan lainnya. 

Tidak hanya cara bayar cashless, area parkir Grand Indonesia juga didukung oleh teknologi parkir mutakhir yang meminimalisir kontak atau contactless. Hal tersebut diwujudkan melalui ticketless parking system yang memungkinkan pemilik kendaraan atau pengunjung mendapatkan bukti atau karcis parkir berupa e-struk.

“Dalam rangka menciptakan excellent journey untuk para customer, kami menghadirkan teknologi parkir yang nyaman dan efisien dengan tetap memikirkan aspek keamanannya. Salah satu konsentrasi kami adalah mendigitalisasi bisnis parkir mulai dari alat, sistem sampai cara bayar parkir. Namun kami juga tetap memberikan edukasi kepada semua komponen agar bisa berdampingan dengan teknologi,” ujar Direktur Operasional CentrePark Adriatik Harisnanda dalam keterangan yang sama.

Inovasi sistem dan teknologi modern yang dihadirkan oleh CentrePark menghadirkan nilai tambahan sehingga Mal Grand Indonesia memiliki fungsi lain dari sekadar buying, yaitu experience sejak pengunjung masuk ke gedung mal. Pengelolaan berteknologi ini juga dapat mempengaruhi penilaian dan persepsi pengunjung terhadap sarana yang dihadirkan oleh mal.

“Kami berharap inovasi ini dapat berdampak pada efisiensi di lapangan dan juga memberikan layanan parkir yang semakin cepat dan nyaman kepada seluruh pengunjung,” tutur Adri.

Related

award
SPSAwArDS