Community Based Marketing Jadi Cara BMW Astra Jaga Customer Engagement
BMW Astra beberapa waktu lalu menggelar acara bersama para pelanggan BMW Astra. Acara ini pun dilakukan serentak di empat cabang BMW Astra, yakni di Sunter, Cilandak, Pluit dan Serpong. Pada acara ini BMW Astra memfasilitasi para pelanggan untuk menyalurkan hobi berkendara serta memberikan privilege khusus melalui berbagai layanan. Lebih dari itu, upaya ini dilakukan untuk menjaga engagement dengan para konsumen mereka.
Di sisi lain, ada kebiasaan baru dari para pecinta otomotif. Banyak dari mereka yang menyempatkan waktu untuk bisa mengendarai mobilnya bersama dengan teman-teman dan mendokumentasikannya. Mobil tersebut pun tidak hanya sebagai alat transportasi, tapi juga menjadi kebanggan mereka.
“Untuk itu, BMW Astra memfasilitasi para pelanggan untuk menyalurkan hobi berkendara melalui acara touring dari Jakarta ke Bogor. Tak hanya touring, BMW Astra juga melengkapi perjalanan dengan tim dokumentasi yang mengabadikan momen keseruan berkendara di jalan. Kesempatan ini juga sebagai ajang para pelanggan BMW Astra melakukan networking,” ujar Fredy Handjaja, CEO BMW Astra.
Tidak ketinggalan, tim BMW Astra Mobile Service juga memastikan semua kendaraan dapat berjalan dengan baik. Secara keseluruhan, acara ini diikuti oleh 98 mobil BMW dan MINI dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
BMW Astra Used Car yang juga bagian dari acara ini, tidak hanya memfasilitasi pelanggannya, tapi juga menyediakan appraisal on-the-spot untuk semua peserta yang ingin mengetahui harga pasaran terkini BMW maupun MINI miliknya secara transparan.