Salah satu perusahaan marketplace peer to business (P2B), Crowdo, meluncurkan aplikasi terbarunya, Crowdo Connect. Peluncurkan aplikasi ini diharapkan dapat memberikan pengalaman terbaik bagi para investor dengan memungkinkan mereka malakukan investasi P2B Lending di mana saja,
“Kami dengan bangga meluncurkan app iOS untuk menjawab kebutuhan dari para investor yang tergabung dalam platform Crowdo, dengan harapan untuk menghadirkan pengalaman terbaik bagi mereka. Crowdo Connect memungkinkan para investor melakukan sign up, top up, memilih investasi, serta melakukan penarikan uang melalui perangkat iOS mereka,” terang Crowdo Group CEO, Leo Shimada.
Hadirnya aplikasi ini tidak terlepas dari banyaknya permintaan dari para investor untuk mempermudah kegiatan mereka. Sebelumnya pada awal 2017, Crowdo sendiri telah meluncurkan aplikasi sejenis, namun untuk para pengguna perangkat Android. Sejak peluncurkannya, aplikasi ini mendapat sambutan hangat dari para investor. Sebagai bagian dari komitmen Crowdo untuk selalu meningkatkan kenyamanan dan memberikan nilai lebih kepada para investor, Crowdo juga telah menghadirkan tampilan baru pada panel investor dan memperkenalkan sistem Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence) untuk uji kelayakan di tahun 2017 lalu.
“Crowdo Connect akan menghubungkan lebih dari 34 ribu anggota komunitas Crowdo secara global dengan UKM yang tengah mencari pendanaan di platform kami,” tambah Leo.
Ia membandingkan dengan rata-rata penetrasi pengguna mobile banking sebesar 38% di Asia Tenggara, mereka yang telah bergabung dengan Crowdo merupakan orang-orang yang lebih memahami teknologi sehingga membuat penetrasi pengguna aplikasi mobile untuk berinvestasi lebih dari 60%.
Dengan hadirnya aplikasi ini, para investor diharapkan dapat melakukan keseluruhan proses investasi mereka dari awal hingga akhir hanya melalui perangkat mobile. Kehadiran Crowdo Connect melengkapi performa Crowdo sepanjang 2017 lalu. Bisnis Crowdo tumbuh lebih dari 400% apabila dibandingkan dengan pencapaian di tahun 2016.
Pada Agustus tahun lalu, Crowdo, mengumumkan telah mengembalikan dana investor dengan keuntungan lebih dari 21% per tahunnya. Pengembalian ini dihasilkan dari lebih dari 3.500 pinjaman yang terdaftar di platform Crowdo, yang mana mayoritasnya berasal dari Indonesia.
“Kami sangat senang untuk mengumumkan bahwa kami telah memberikan hasil yang sangat baik untuk para Investor kami dalam rentang waktu yang singkat,” pungkas Leo.
Editor: Eko Adiwaluyo