Dalam BMW seri M, M2 Competition Dinilai Paling “Buas”

marketeers article

Setelah beberapa waktu lalu BMW global menghadirkan BMW seri 8, kini giliran Indonesia yang dibuat gempar dengan kehadiran sports car terbaru dari BMW. Sejatinya mobil ini bukanlah mobil baru BMW, melainkan hanya peningkatakan peforma yang diklaim sebagai varian kompetisi dari pabrikan Jerman tersebut. Mobil tersebut tidak lain adalah BMW M2 Competition.

Mobil ini diklaim sebagai sedan sport paling buas di antara varian M2 lainnya di Indonesia. Sebagai varian terkencang, tentu perbedaan paling signifikan M2 Competition dengan varian M2 standar terletak pada mesin. Walau begitu, M2 Competition juga memiliki desain yang sama agresifnya dengan M2 standar. Seperti apa?

Dihadirkan secara eksklusif di Eurokars Gallery, Plaza Indonesia lantai 1, bagian dari M-Town, BMW M2 Competition dihadirkan untuk memperkuat portofolio BMW M dan melanjutkan kesuksesan dari BMW M2 Coupé dan BMW 1M Coupé.

“Kendaraan buas ini representasikan nilai sporty dan kenikmatan berkendara yang tak tertandingi – sebuah model BMW M yang sesungguhnya. Sosok sporty dari BMW M2 Competition tergambar dari eksterior yang kuat – yang hadir dengan desain tajam, BMW M kidney grille yang baru, spion double-bridge, dan wide track,” jelas Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia dalam siaran resminya.

Lebih dari desain, satu bagian paling seksi dari mobil ini adalah bagian mesinnya. Mesin bi-turbo enam silinder in-line dengan teknologi BMW M TwinPower Turbo mampu hasilkan tenaga 410 HP diantara 5,250 dan 7,000 rpm menjadi pemikat mobil ini. Bagaimana tidak, All-new BMW M2 Competition bisa mencatat 0 – 100 km/h dalam waktu 4,2 detik untuk M DCT dan 4,4 detik untuk manual gearbox 6-percepatan.

Kecepatan puncak kendaraan ini dibatasi secara elektronik hingga 250km/jam. Konsumsi bahan bakar pada transmisi 6-percepatan manual gearbox adalah 10,2km/l dengan emisi CO2 223g/km. Sementara untuk opsi transmisi M Double Clutch Transmission (M DCT) 7-percepatan, konsumsi bahan bakar menurun menjadi 11 km/l dan emisi CO2 207g/km.

Apa Anda ingin meminangnya? All-new BMW M2 Competition akan tersedia di semua diler resmi BMW M mulai Januari 2019. Untuk harga, BMW Indonesia pun meminta Anda untuk bersabar.

Related