David Guetta dan Alesso Bersama Madison Love Rilis Never Going Home Tonight

profile photo reporter Ratu Monita
RatuMonita
10 September 2024
marketeers article
David Guetta dan Alesso rilis single Never Going Home Tonight bersama Madison Love. (Sumber: Warner Music)

David Guetta bersama Alesso bekerja sama dengan penyanyi dan penulis lagu Madison Love untuk single baru yang bertajuk ‘Never Going Home Tonight‘. Dirilis perdana pada 6 September, Never Going Home Tonight merupakan lagu yang bercerita tentang kehilangan diri sendiri di kehidupan malam.

Lagu ini terasa begitu sempurna berkat perpaduan sempurna antara suara khas David Guetta dan Alesso, serta Madison Love dengan riff piano yang cerah dan synth bergaya EDM ruangan besar untuk menghasilkan hit euforia yang bersemangat.

BACA JUGA Kenalan dengan MEOVV, Girl Group Baru yang Lagu Debutnya Tuai Kritik

Dengan nada yang energik membuat karya baru David Guetta dan Alesso ini begitu cocok untuk mengiringi dance floor dan panggung festival yang meriah.

“Saya selalu bersemangat saat bekerja sama dengan David Guetta dan kami ingin membuat trek yang benar-benar menyenangkan untuk trek ini. Ada semua yang saya suka tentang musik dance di dalamnya – kami sangat bersemangat untuk membaginya dengan Anda semua!” ujar Alesso, dikutip dari keterangan resminya.

Sebagai informasi, David Guetta kini diakui sebagai salah satu artis yang paling banyak didengarkan di platform Spotify sebanyak 80 juta pendengar setiap bulan. Sosoknya pun terus mempertahankan eksistensinya pada tahun 2024 dengan merilis single hit pada bulan April berjudul ‘I Don’t Wanna Wait’ bersama OneRepublic’s Ryan Tedder. 

Single tersebut pun laris di pasaran dengan meraih 329 juta streaming di Spotify dan menempati posisi #1 di Tangga Lagu Radio Amerika Serikat dan #33 pada Global Chart Spotify.

BACA JUGA Intip Makna Lagu “See That?” yang Bikin NMIXX Banjir Pujian

Kesuksesan itu pun diikuti oleh video musik yang berhasil ditonton sebanyak 40 juta viewer, ditambah remix dari sejenisnya seperti Hardwell, Miss Monique dan DJs From Mars, versi akustik dan versi band oleh OneRepublic sendiri. Tak sampai di situ, David Guetta juga berkolaborasi bersama talenta asal Belanda MORTEN dan Prophecy dalam single terbarunya Kill The Vibe

Ia juga merilis lagu In The Dark dengan Armin Van Buuren, ‘Switch’ bersama Cedric Gervais. Sebelumnya pada tahun 2023, David Guetta merilis ‘Baby Don’t Hurt Me‘ dengan menampilkan Anne-Marie dan Coi Leray. 

Lagu itu pun mendapatkan respons positif dari para penggemar dengan mencapai lebih dari 700 juta streaming. Sebelum ini, ia merilis ‘I’m Good (Blue)’ dengan Bebe Rexha, sehingga mencapai 2,7 miliar streaming dan memberi David Guetta Nominasi Grammy yang ke-11.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS