Desain Ringkas dan Ringan, Intip Keunggulan Canon EOS R8

marketeers article
Canon EOS R8. Foto: Marketeers/Dyandramitha A

Canon selalu berinovasi untuk menjawab kebutuhan para profesional yang membutuhkan kamera yang mumpuni demi mendapatkan gambar yang berkualitas. Melalui PT Datascrip, distributor tunggal produk pencitraan digitalnya di Indonesia, merek ini berupaya untuk menjawabnya dengan menghadirkan Canon EOS R8, kamera mirrorless full-frame dengan desain yang ringkas dan ringan.

Memiliki bobot sebesar 461 gram atau kurang dari setengah kilo saja, EOS R8 ini merupakan kamera yang paling ringan saat ini dalam EOS seri R Canon. Lengkap dengan fitur dan teknologi terkini, seperti Dual Pixel AF II yang cepat dan presisi serta kecepatan continuous shooting hingga 40 fps, EOS R8 memberikan kualitas gambar video dan foto berkualitas tinggi.

Selama pandemi ini, Canon sudah meluncurkan sekitar lima kamera mirrorless dari EOS seri R. Pasalnya, kamera mirrorless saat ini sedang menjadi tren, dan diprediksikan terus menjadi tren ke depannya.

BACA JUGA: Promo Canon EOS R6 Mark II, Cuma Rp 40 Jutaan hingga Januari 2023

“Kamera dengan ukuran sensor besar terkadang membuat bodi kamera berat. Canon EOS R8 ini merupakan perangkat kamera yang ringkas dan ringan. Para profesional dapat memanfaatkan kualitas full-frame nya dengan lebih leluasa untuk pengambilan gambar saat menjelajah kota, hingga merekam aktivitas sehari-hari,“ ujar Monica Aryasetiawan, Canon Business Unit Director Datascrip.

Melalui Canon EOS R8 ini, para profesional bisa mendapatkan kreativitas lebih dengan kamera full-frame. Mulai dari efek bokeh dengan menghasilkan depth of field yang lebih dangkal, lensa sudut lebar sehingga dapat memaksimalkan pengambilan gambar, hingga gambar yang jernih minim noise pada ISO tinggi.

Kamera ini sudah dibekali dengan sensor gambar CMOS full-frame 24,2 megapixel dan prosesor DIGIC X. Dengan begitu, EOS R8 ini mampu mengambil gambar secara beruntun dengan kecepatan tinggi hingga 40 fps pada mode electronic shutter.

BACA JUGA: Canon Speedlite EL-5 Baru Dirilis, Punya Perfoma Tinggi

Sensor CMS full-frame pada kamera ini juga mampu menghasilkan footage 4K UHD tanpa cropping berkualitas tinggi hingga 60p. Menariknya, ada peredaman panas dalam kamera ini yang membuat pengambilan gambar hingga 4K 30p tanpa batasan waktu perekaman, dan bingga 30 menit di 4K 60p.

Untuk perekaman video, Canon EOS R8 menawarkan opsi dengan rentang dinamis tinggi 4:2:2 10-bit. Ada pula Movie Digital IS yang dapat melakukan koreksi kemiringan stabilisasi gambar lima sumbu selama perekaman video, membuat gambar yang dihasilkan menjadi lebih stabil.

Pada kamera ini, sistem AF-nya sudah dibekali dengan EOS iTR AF X, teknologi cerdas yang dapat mendeteksi dan melacak wajah, mata, dan tubuh pada orang dan hewan (anjing, kucing, dan burung), serta kendaraan (mobil dan sepeda motor). Pengambilan gambar pun didukung dengan adanya Full HD hingga 180 frame per second (180p). 

Dalam kondisi minim cahaya, kamera ini memiliki sensitivitas ISO hingga 102.400 untuk foto dengan rentang kecerahan fokus hingga EV -6.5. Di Indonesia, Canon EOS R8 dipasarkan dengan harga mulai dari 31.299.000. 

Bagaimana Marketeers, tertarik membeli kamera mirrorless full-frame ini?

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS