Dituding Plagiat, Intip Persamaan Film Luck dan Serial Squid Game

marketeers article
Salah satu unsur Squid Game yang disebut mirip film Luck (Foto: IMDb)

Jelang perilisan musim keduanya, Squid Game malah diterpa isu plagiarisme. Serial ini dituding mengikuti beberapa elemen dalam Luck, sebuah film asal India yang perdana dirilis pada tahun 2009 silam.

Sebagaimana dilaporkan Bloomberg, Soham Shah selaku sutradara Luck mengajukan tudingan tersebut ke pengadilan federal di New York pada Jumat (13/9/2024). Ia menuding bahwa serial Netflix tersebut telah menjiplak plot dan konsep dari film garapannya.

Shah menuduh bahwa kesamaan utama antara Luck dan Squid Game tidak hanya terletak pada plot yang berpusat pada permainan antara hidup dan mati. Ini juga mencakup karakter-karakter yang mengalami kesulitan finansial, kompetisi penuh tekanan, serta konsep hadiah besar bagi pemenang.

BACA JUGA: Grave of the Fireflies Hadir di Netflix, Intip Kisahnya yang Bikin Banjir Air Mata

Perbandingan Sinopsis Luck dan Squid Game

Secara garis besar, Luck dan Squid Game memiliki kesamaan dalam tema sentralnya. Kedua karya ini berfokus pada orang-orang yang terjebak dalam kondisi keuangan hingga terpaksa ikut serta dalam permainan berbahaya untuk memenangkan hadiah uang tunai yang besar.

Lebih tepatnya, Luck mengikuti sekelompok individu dari berbagai latar belakang yang berbeda, namun sama-sama mengalami tekanan finansial. Mereka direkrut oleh seorang miliarder untuk bersaing dalam serangkaian permainan berbahaya yang mempertaruhkan nyawa mereka. 

Setiap permainan dirancang untuk menguji keberuntungan para peserta. Peserta yang bertahan sampai akhir akan menerima hadiah uang, sedangkan mereka yang kalah dalam permainan ini berakhir dengan kematian.

BACA JUGA: 5 Drakor Mirip Romance in the House, Kisahkan Romansa Ibu Tunggal

Squid Game pun menampilkan cerita serupa, di mana 456 orang yang terlilit utang parah dijebak untuk mengikuti sederet permainan tradisional anak-anak Korea. Setiap pemain harus menang untuk melanjutkan ke babak berikutnya.

Adapun peserta yang kalah akan kehilangan nyawanya. Pemenang dari seluruh rangkaian permainan tersebut akan mendapatkan hadiah uang yang fantastis, yakni sebesar 45,6 miliar won.

Tanggapan Netflix

Netflix yang memproduksi dan menayangkan serial Squid Game membantah klaim plagiarisme tersebut. Mereka menyebut tudingan plagiarisme itu tak berdasar, dan menegaskan pihaknya siap menghadapi gugatan.

“Klaim tersebut tidak berdasar,” ujar juru bicara Netflix dalam pernyataan resmi. 

“Serial ini diciptakan dan ditulis oleh Hwang Dong Hyuk, dan kami berkomitmen untuk membela diri dengan tegas.”

Bagaimana menurut Anda? Apakah Squid Game memang mirip dengan Luck atau hanya kebetulan semata?

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS