Dongdaemun Game Diprediksi Muncul di Squid Game 3, Cek Cara Mainnya!

marketeers article
Poster Squid Game 3. (FOTO: Netflix)

Siapa yang sudah tidak sabar menantikan kelanjutan dari serial fenomenal Squid Game? Setelah sukses besar di musim pertama dan kedua, Squid Game 3 akhirnya mengumumkan jadwal penayangannya pertengahan tahun ini.

Tentunya, para penggemar semakin penasaran setelah melihat teaser yang dirilis, yang memunculkan teori-teori menarik tentang permainan apa yang akan dimainkan di musim ketiga ini.

Salah satu hal yang mencuri perhatian dalam teaser tersebut adalah kemunculan dua boneka besar, Young Hee yang sudah dikenal sejak musim pertama dan kedua, serta Cheol Su, boneka pria baru yang tampaknya akan menjadi bagian penting dalam permainan yang akan datang.

Kehadiran kedua boneka ini sepertinya menunjukkan bahwa permainan di Squid Game 3 akan lebih intens, dengan tantangan yang lebih rumit dan strategi yang lebih kompleks.

Kira-kira, permainan apa yang akan dimainkan oleh para kontestan? Kita tahu bahwa permainan-permainan yang diperkenalkan di dua musim sebelumnya semuanya terinspirasi dari permainan tradisional di Korea Selatan, seperti Lampu Merah Lampu Hijau, Ddakji, Ppopgi, Biseokchigi, Gonggi, dan Jegi.

BACA JUGA: Akhir Menggantung, Intip Prediksi Cerita Squid Game Season 3

Berdasarkan teaser yang menampilkan Young Hee dan Cheol Su, ada prediksi kuat bahwa salah satu permainan di Squid Game 3 akan mengadaptasi Dongdaemun Game. Apa itu Dongdaemun Game? Yuk, simak penjelasannya!

Mengutip laman Mama Lisa, Dongdaemun Game adalah permianan yang terinspirasi dari sebuah lagu anak-anak Korea yang berjudul Dong, Dong, Dongdaemun (동, 동, 동대문). Dalam lagu ini, terdapat lirik yang berbunyi, “Dongdaemun dan Namdaemun, pintu dibuka dan ditutup saat pukul 12.”

squid game
Potongan adegan Squid Game 2. (FOTO: Netflix)

Secara simbolis, lagu ini menggambarkan permainan di mana dua anak bertindak sebagai penjaga gerbang, sementara anak-anak lainnya harus berusaha berjalan melalui gerbang yang mereka buat dengan tangan.

Ketika lagu selesai, gerbang ditutup, dan siapa pun yang terperangkap akan menjadi penjaga gerbang berikutnya.

Jika kita melihat teaser Squid Game 3 dengan lebih seksama, tampaknya ada petunjuk kuat bahwa permainan yang akan dimainkan adalah Dongdaemun Game. Beberapa hal yang melatarbelakangi prediksi ini adalah di teaser tersebut, kita bisa melihat Young Hee berdiri di latar belakang yang gelap, sementara Cheol Su berada di tempat yang terang.

BACA JUGA: Squid Game 2 Selipkan Referensi dari Sejumlah Drama Korea Populer

Hal ini bisa jadi menunjukkan adanya perubahan waktu, dari malam menuju pagi. Lalu, lirik lagu bait terakhir dalam dalam teaser yang menyebutkan “saat menyentuh angka 12, pintu tertutup,” semakin memperkuat kemungkinan bahwa ini adalah Dongdaemun Game.

Jika prediksi tentang Dongdaemun Game di Squid Game 3 ini benar, pemain harus bergerak cepat untuk menghindari terjebak di gerbang yang tertutup, dan waktu yang terbatas bisa menjadi faktor penentu apakah mereka akan lolos atau tidak.

Semakin cepat mereka bergerak, semakin besar peluang untuk keluar dengan selamat. Namun, siapa pun yang gagal bergerak tepat waktu bisa berisiko kehilangan nyawa.

Sambil menunggu tayangnya musim ketiga, kita hanya bisa menebak-nebak apakah prediksi ini menjadi kenyataan. Mari kita lihat apakah Dongdaemun Game benar-benar akan hadir dalam serial Squid Game 3 yang akan tayang pertengahan tahun ini!

Editor: Eric Iskandarsjah Z

Related

award
SPSAwArDS