Dukung Atlet, L-Men Jadi Official Protein Partner PON XXI Aceh 2024
L-Men, merek protein di Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung gaya hidup sehat. Tahun ini, merek tersebut kembali menjadi Official Protein Partner wilayah Aceh pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 yang akan digelar pada 9-20 September 2024.
Yesaya Christian, Brand Manager L-Men menyampaikan ini adalah kedua kalinya L-Men turut serta dalam menyukseskan sebuah ajang olahraga multi-event terbesar di Indonesia ini, setelah sebelumnya berpartisipasi pada PON XX Papua. Merek ini melihat perjuangan para atlet yang mempersiapkan diri untuk bertanding mewakili daerahnya dalam ajang ini, dan terinspirasi ikut mendukung.
BACA JUGA: PiX Animation Bikin Heboh Dunia Maya dengan CGI Monumen Selamat Datang Meleyot dalam Iklan HiLo
“Kami terinspirasi untuk mendukung pencapaian para atlet, terutama dalam asupan protein dari produk L-Men. Harapannya, performa para atlet bisa tampil optimal selama masa pertandingan nanti,” ujarnya dalam acara press conference L-Men sebagai Official Protein Partner pada PON XXI Aceh 2024 yang diselenggarakan di Jakarta Pusat, Jumat (6/9/2024).
PON XXI 2024 bukan hanya menjadi ajang kompetisi terbesar di Indonesia, tetapi juga wadah penting untuk membina atlet-atlet unggulan nasional. Bisa dibilang, ajang tahun ini sangat istimewa lantaran melibatkan dua provinsi sebagai tuan rumah, yakni Aceh dan Sumatera Utara.
Tahun ini, menjadi pertama kalinya Provinsi Aceh menjadi tuan rumah PON, bertepatan dengan peringatan 20 tahun bencana tsunami Aceh. Dengan demikian, ajang ini pun diharapkan dapat meningkatkan pembangunan infrastruktur yang ada di Aceh dan makin memperkenalkan pariwisata maupun kebudayaan Aceh.
BACA JUGA: Nutrifood Hadirkan Produk dengan HMB, Promosikan Hidup Sehat
L-Men juga turut mempromosikan ajang PON XXI 2024 melalui berbagai aktivasi, seperti workout bersama berbagai komunitas olahraga di lebih dari 20 kota Nutrihub di Indonesia, hingga penggunaan Add Yours Template via Instagram untuk mengajak makin banyak masyarakat Indonesia turut menyemarakkan PON XXI 2024.
Dukungan aktivasi ini dilakukan melalui aset digital L-Men, melibatkan para health influencers L-Men, hingga komunitas olahraga di berbagai wilayah Indonesia. Sebanyak 33 cabang olahraga akan dipertandingkan di 42 venue yang tersebar di 10 kabupaten/kota Provinsi Aceh, termasuk Aceh Barat, Banda Aceh, Sabang, Aceh Besar, Pidie, Aceh Utara, Aceh Timur, Bener Meriah, Aceh Tengah, dan Aceh Tenggara.
Dengan persiapan matang, kolaborasi kuat dari berbagai pihak, hingga antusiasme masyarakat, PON XXI 2024 di Wilayah Aceh diharapkan tak hanya menjadi ajang kompetisi, namun juga sebagai momentum bersejarah dalam dunia olahraga Indonesia.
Editor: Ranto Rajagukguk