Dukung Startup Indonesia, Telkom Gelar Indigo Demo Day 2022

marketeers article
Telkom gelar Indigo Demo Day 2022 (Sumber: Telkom)

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. atau Telkom kembali menggelar ajang tahunan mereka Indigo Demo Day. Kegiatan tahunan ini kembali diselenggarakan sebagai bentuk dukungan yang dilakukan oleh Telkom terhadap perkembangan inovasi dan startup yang dicetuskan anak bangsa. 

Indigo Demo Day merupakan ajang tahunan yang bertujuan untuk menghubungkan startup binaan Telkom terpilih dengan para pemodal ventura potensial agar dapat berkolaborasi dan menjalin kerja sama strategis. Pada tahun ini, Indigo Demo Day 2022 mengusung tema ‘Build Stronger Startup Ecosystem’ yang menggambarkan upaya Telkom dalam memperkuat ekosistem startup di Indonesia agar dapat berkontribusi lebih pada pertumbuhan ekonomi digital Indonesia.

Telkom melihat startup berpeluang menghadirkan nilai ekonomi baru di Indonesia dalam beberapa waktu mendatang. Apalagi, startup telah berperan dalam membantu berbagai pihak dengan menjembatani kesenjangan digital dan menghadirkan solusi atas permasalahan yang banyak ditemui masyarakat. Selain itu, kehadiran startup juga telah membantu banyak korporasi untuk mengadopsi teknologi baru yang mampu mengakselerasi bisnis mereka.

Startup mampu mengakselerasi penggunaan teknologi seperti blockchain, big data, Artificial Intelligence (AI), Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR), cloud computing dan Internet of Things (IoT) di Indonesia. Indigo Demo Day 2022 ini menjadi wadah untuk menghubungkan startup yang telah membuka jalan bagi digitalisasi di Indonesia kepada para pemodal ventura sehingga mereka mampu mengembangkan produk atau bisnisnya,” ujar M Fajrin Rasyid, Direktur Digital Bisnis Telkom & B20 Digitalization Taskforce Deputy Chair dalam keterangan tertulis Telkom Indonesia.

Indigo Demo Day 2022 menghadirkan 57 undangan yang terdiri dari 22 pemodal ventura, angel investor dan pemodal korporasi seperti MDI Ventures, Telkomsel Mitra Inovasi, East Ventures dan lainnya. Ajang tahunan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan B20 Indonesia, sebuah forum dialog resmi G20 dengan komunitas bisnis global. Startup terpilih yang hadir pada Indigo Demo Day 2022 akan turut mendukung misi B20 Indonesia, yakni Digitalization Task Force yang dilakukan untuk menjembatani kesenjangan digital.

Dalam acara Indigo Demo Day 2022 Telkom juga menghadirkan rangkaian talkshow yang mengangkat topik “Prospects of Digital Startup Industry and Investment in Post Pandemic Era”. Selain itu, para startup dan undangan yang hadir juga berkesempatan mengikuti sesi ‘startup speed dating’ selama 20 menit untuk berdialog serta berdiskusi terkait kemungkinan pendanaan atau kemitraan yang dapat ditempuh.

“Kami berharap para undangan yang hadir dapat memberikan masukan, wawasan, akses, bahkan investasi kepada para startup binaan Indigo yang terpilih. Ke depannya, Indigo selaku inkubator dan akselerator startup milik Telkom akan terus berusaha menghadirkan ekosistem yang memadai guna mendukung pertumbuhan startup yang kian pesat di Indonesia,” tutur Fajrin.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS