PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, melalui produk Indomilk Steril sebagai official partner dari Timnas Indonesia secara resmi meluncurkan Kemasan Edisi Spesial Timnas. Melalui kemasan khusus ini, Indomilk tidak hanya mengajak masyarakat untuk terus mendukung Timnas, namun juga mempromosikan gaya hidup sehat.
Melalui kolaborasi dengan Timnas Indonesia, merek ini memperlihatkan wujud nyata dukungannya terhadap olahraga paling populer di Tanah Air. Sebagai bentuk kebanggaan atas perjuangan Timnas menuju Pentas Bola Dunia, Indomilk dan Indofood CBP telah konsisten menjadi pendukung utama sepak bola Indonesia sejak 2015.
Kemasan spesial ini menghadirkan nuansa kebersamaan yang mengakar dalam setiap aksi yang dilakukan oleh Timnas, sekaligus menjadi simbol nasionalisme dan kebanggaan atas perjuangan tim kesayangan Indonesia.
Axton Salim, Direktur Indofood CBP menekankan pentingnya kolaborasi ini untuk memupuk semangat kebersamaan dan kebanggaan nasional.
“Kami harap, Indomilk kemasan edisi spesial Timnas dapat menginspirasi generasi muda Indonesia untuk bergaya hidup sehat dan terus semangat meraih cita-cita seperti Timnas Indonesia yang kini tengah berjuang menuju Pentas Bola Dunia,” ujar Axton dalam acara peluncuran Kemasan Edisi Spesial Timnas yang diselenggarakan beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Cara Naik MRT Gratis dengan Tiket Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi
Acara peluncuran kemasan edisi spesial ini turut menghadirkan sesi talkshow dengan Vanda Ratana, General Manager Marketing Indomilk Susu Cair dan Susu Bubuk, bersama dua pemain Timnas, Witan Sulaeman dan Rizky Ridho, serta pelatih nasional, Coach Shin Tae-yong. Pada sesi ini, Vanda menjelaskan Indomilk ingin menginspirasi generasi muda Indonesia untuk selalu aktif dan produktif melalui produk yang kaya akan protein susu berkualitas.
“Melalui 6 kemasan Indomilk Steril edisi spesial Timnas dengan desain yang penuh semangat ini, kami berharap dapat mengajak masyarakat untuk mendukung perjuangan Timnas Indonesia. Setiap kemasan ini merupakan simbol kebanggaan yang memperlihatkan semangat juang para pemain Timnas, sekaligus menyemarakkan perjalanan mereka menuju pentas dunia,” tutur Vanda.
BACA JUGA: Jadwal Timnas Indonesia vs Bahrain: Laga Sengit Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kemasan Indomilk Steril edisi spesial ini hadir dengan desain eksklusif yang bisa dikoleksi. Setiap kemasan menampilkan gambar pemain-pemain Timnas dan Coach Shin Tae-yong, mencerminkan semangat dan energi mereka dalam berjuang untuk bangsa. Dengan kandungan protein yang tepat, Indomilk Steril tidak hanya membantu mendukung gaya hidup aktif generasi muda, tetapi juga menumbuhkan semangat untuk tetap sehat dan siap menghadapi berbagai tantangan.
Edisi spesial ini akan tersedia di booth Indomilk pada saat pertandingan Timnas di GBK pada tanggal 15 dan 19 November 2024. Penggemar juga bisa memperoleh edisi ini mulai tanggal 12 November 2024 di platform e-commerce.
Editor: Ranto Rajagukguk