Ekspansi, Piaggio Buka Diler Motoplex 4 Brands Pertama di Bandung

marketeers article
Piaggio membuka diler baru di Bandung/ (FOTO: PID)

PT Piaggio Indonesia (PID) ditantang untuk memasarkan empat merek yang dinaungi, yaitu Piaggio, Vespa, Aprilia, dan Moto Guzzi secara lebih luas. Karenanya, merek Italia itu terus melakukan ekspansi diler Motoplex empat brands.

Marco Noto La Diega, Managing Director and Country CEO of Piaggio Indonesia mengatakan untuk menegaskan posisinya di Pulau Jawa, perusahaan melakukan ekspansi dengan membuka diler Motoplex empat brands pertama di Bandung, Jawa Barat.

Kehadiran jaringan ini melengkapi cakupan layanan di Pulau Jawa, lewat jaringan yang mengadopsi konsep Motoplex. Konsep dari Piaggio Group ini sendiri merupakan sebuah konsep toko ritel yang menghadirkan kualitas terbaik dari merek-merek Piaggio Group dalam satu tempat.

BACA JUGA: Melanjutkan Penetrasi di Indonesia, BYD Resmi Buka Delapan Diler Baru

“Peresmian diler Motoplex empat brands pertama di Bandung menjadi milestone penting dalam perjalanan kami di Pulau Jawa. Amplifikasi ekspansi ini tidak hanya menunjukkan komitmen kami dalam menyediakan layanan, tapi juga memperlihatkan dedikasi kami dalam menawarkan solusi mobilitas premium dan berstandar tinggi,” kata Marco dalam keterangan pers kepada Marketeers, Kamis (22/2/2024).

Ekspansi ini sendiri hadir lewat kerja sama yang solid dengan PT Saluyu Vespario (Saluyu). Saluyu sendiri merupakan mitra distributor resmi PID Indonesia di Bandung dan Jawa Barat sejak 2011.

Berbekal kolaborasi tersebut, Motoplex yang baru dibuka ini mengajak pelanggan untuk masuk ke dalam dunia Piaggio dan merasakan pengalaman seutuhnya dari produk dan layanan terbaik dari kendaraan roda dua premium asal Italia. Sejalan dengan identitas Bandung sebagai pusat kreatif dan wirausaha untuk daerah di sekitarnya, Motoplex empat brands menampilkan merek-merek terkemuka
dari Piaggio Group.

BACA JUGA: Brand Valuation Vespa di Pasar Global Sentuh € 1 Miliar

“Sehingga jaringan ini memberi kesempatan bagi para penggemar otomotif dan gaya hidup untuk menemukan kendaraan roda dua yang sesuai dengan kepribadian mereka,” ucapnya.

Erwin Irawan, Direktur Saluyu Vespario mengatakan kolaborasi berkelanjutan dengan Piaggio Indonesia menegaskan strategi jangka panjang Saluyu sebagai distributor terdepan untuk produk-produk dari Piaggio Group, yang mana sekarang sudah ada tujuh diler Saluyu di Jawa Barat.

“Diler Motoplex empat brands yang baru ini pun hadir untuk mengakomodasi permintaan tinggi dari pasar motor untuk gaya hidup dan petualangan di Bandung, serta meningkatkan akses pelanggan lokal untuk memilih, membeli, dan merasakan pengalaman berkendara kendaraan roda dua premium asal Italia,” tutur Erwin.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS