Dalam upaya mendukung dan mengapresiasi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UKM) di sektor kuliner di Indonesia, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali berkolaborasi dengan Paxel untuk menggelar eKuliner Awards 2024.
Ini merupakan tahun keempat penyelenggaraan ajang eKuliner Awards 2024, yang bertujuan untuk memberikan pengakuan kepada UKM kuliner yang berhasil memajukan perekonomian daerah melalui kelezatan makanan dengan cita rasa lokal. Inisiatif ini sejalan dengan visi Kemenparekraf untuk mempromosikan kuliner Indonesia sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis UKM.
eKuliner Awards menjadi platform penting bagi UKM kuliner Indonesia untuk memperlihatkan potensi dan keberhasilan mereka dalam mengembangkan bisnis, terutama dengan memanfaatkan teknologi dan layanan logistik yang mendukung. Sepanjang tahun 2024, tercatat lebih dari 30.000 UKM telah menggunakan layanan pengiriman Paxel untuk mendistribusikan produk mereka ke seluruh Indonesia.
BACA JUGA: Menparekraf: Ada Peluang Besar untuk Ekspor Produk UKM di Pasar Afrika
Paxel, sebagai mitra logistik, menyediakan solusi pengiriman yang memungkinkan UKM menjangkau konsumen di lebih dari 60 kota di seluruh Indonesia. Dengan sistem pengiriman antarkota yang dilengkapi teknologi cold chain, UKM dapat memastikan kualitas produk tetap terjaga meskipun harus menempuh jarak yang jauh.
Dari ribuan UKM yang berpartisipasi, sebanyak 94 UKM berhasil masuk dalam 12 nominasi eKuliner Awards 2024. Nominasi ini didasarkan pada jumlah transaksi pengiriman terbanyak sepanjang tahun 2024, dengan total nilai perdagangan yang mencapai hampir Rp 50 miliar.
Fakta ini menunjukkan potensi luar biasa yang dimiliki UKM kuliner dalam meningkatkan pasar lokal sekaligus memberikan kontribusi nyata bagi perekonomian daerah. Bryant Christanto, CEO Paxel menegaskan pentingnya eKuliner Awards 2024 sebagai bentuk apresiasi kepada para pelaku UKM yang terus berinovasi dan berkembang.
Acara eKuliner ini diadakan untuk merayakan para UKM pebisnis kuliner yang sudah setia bertumbuh bersama Paxel, mengantarkan produk dan layanan terbaik untuk konsumen Indonesia.
BACA JUGA: Beri Pendampingan Hukum UKM, PNM Bentuk ASMEA
“Kolaborasi antara Paxel dan Kemenparekraf melalui eKuliner Awards 2024 ini bertujuan untuk mendorong lebih banyak UKM agar berani berekspansi dan terus memperkenalkan kekayaan kuliner Indonesia ke seluruh penjuru negeri,” ujar Bryant dalam keterangan resmi yang dikutip Marketeers pada Kamis (19/9/2024).
Melalui penghargaan ini, Paxel dan Kemenparekraf berharap semakin banyak UKM yang termotivasi untuk meningkatkan daya saing mereka di pasar nasional dan internasional. Selain itu, eKuliner Awards juga menjadi ajang yang menunjukkan dampak positif UKM terhadap perekonomian daerah.
Para pemenang dari tahun-tahun sebelumnya telah membuktikan keberhasilan mereka dalam memperluas pasar, meningkatkan omzet, dan memperkenalkan kuliner khas daerah masing-masing ke pasar yang lebih luas. Dengan dukungan logistik yang andal dan inovasi dalam pemasaran, UKM kuliner di Indonesia memiliki kesempatan untuk terus tumbuh dan berkontribusi terhadap perkembangan ekonomi kreatif nasional.
Melalui acara eKuliner Awards 2024, cita rasa khas Indonesia akan makin dikenal, baik di tingkat lokal maupun global.
Editor: Ranto Rajagukguk