Emba Jeans x Monez Rejuvenasi Segmen Setelah Eksis selama 55 Tahun

marketeers article
Emba Jeans x Monez (Foto: Hafiz/Marketeers)

Emba Jeans sebagai merek fesyen lokal terus memperkuat eksistensinya di pasar Tanah Air. Berdiri sejak tahun 1968, Emba Jeans merejuvenasi segmen konsumennya dengan masuk ke sektor Pop Culture melalui kolaborasi Emba Jeans x Monez.

Upaya ini dilakukannya dengan menggandeng seniman asal Bali, Monez. Bersama pemilik nama asli Ida Bagus Ratu Antoni Putra ini, Kolaborasi ini menghadirkan beberapa varian lini produk baru, seperti tees, jacket, pants, kemeja, dan berbagai aksesori.

Seremoni peluncuran produk kolaborasi ini diadakan di Sarinah Building pada Sabtu (1/7/2023). Tema dari kolaborasi yang dilakukan keduanya mengambil inspirasi dari budaya dan musik Bali yang menggambarkan figur-figur karakter dan topeng tradisional. Tema ini dibalut ke dalam warna-warna cerah yang menggambarkan semangat optimisme dan hal-hal positif.

Emba Jeans x Monez

BACA JUGA; Lima Hal yang Harus Anda Ketahui dalam Membangun Merk yang Bernilai Tinggi

“Kolaborasi ini telah kami siapkan sejak akhir tahun lalu. Emba Jeans x Monez ini mengambil tema Catharsis untuk menjunjung tinggi nilai-nilai kekayaan kebudayaan Indonesia, terutama kebudayaan di Bali,” ungkap Dina Ahmad Sungkar, Brand Director Emba Jeans kepada Marketeers.

Di dalam desainnya, tema Catharsis mengangkat perjalanan anak muda dalam melepaskan emosi melalui musik dan seni. Dari value ini pula, Emba Jeans mengajak beberapa public figure muda untuk mendesain celana Emba Jeans.

Aktivasi Emba Jeans x Monez bersama beberapa public figure di Sarinah, Jakarta.

“Melalui aktivasi di Sarinah ini, kami ingin menjalin engagement dengan konsumen secara langsung. Kini, kami membidik konsumen muda dengan rentang usia 19-25 tahun. Segmennya lebih ke laki-laki,” lanjut Dina.

BACA JUGA: Dr. Kevin Shoes x Edwin Jeans Dongkrak Penjualan Lewat Shopee Super Brand Day

Tak hanya di Sarinah, Emba Jeans x Monez juga akan ada aktivasi di Matahari Taman Anggrek dan Karawaci, ritel di Jogja, juga Bali. Untuk produk kolaborasi ini, Emba Jeans menawarkan promo diskon 20% all item.

Ditambah, promo merchandise. Setiap pembelanjaan minimal Rp 499.000, pelanggan bisa mendapatkan sebuah totebag, dan untuk pelanggan yang berbelanja minimal Rp 699.000 akan mendapatkan tumbler edisi khusus kolaborasi dengan Monez.

“Soal distribusi, kami hadir di 300 titik Matahari dan Ramayana. Channel penjualan online juga kami kerahkan, seperti di marketplace dan media sosial. Lewat cara ini, Emba yang telah hadir selama 55 tahun harus meremajakan basis konsumen lantaran mungkin saat ini yang banyak tahu soal Emba Jeans adalah konsumen di usia sekitar 40 tahunan,” tutup Dina.

Related

award
SPSAwArDS