Enam Wisata Kuliner yang Wajib Kamu Kunjungi Ketika Tiba di Jakarta

marketeers article
lontong sayur with bakso soto and bubur ayam on a table

Jakarta merupakan kota metropolitan sekaligus Ibu Kota Indonesia. Kalau ditanya mengenai seberapa modern kota ini, sepertinya sudah tidak usah diragukan lagi. Banyak sekali gedung pencakar langit yang berdiri di sepanjang jalan protokol. Termasuk kota yang modern dan padat, Jakarta memiliki moment-moment yang tak dapat dilupakan oleh banyak orang. Mulai dari padatnya lalu lintas, pusat perbelanjaan, hingga kuliner yang disuguhkan.

Jika berbicara soal kuliner, cukup banyak makanan atau minuman yang bisa kamu cicipi ketika berkunjung ke Jakarta. Penasaran dengan wisata kuliner apa saja yang ada di Jakarta, berikut daftar yang direkomendasikan:

Gado-Gado Bon Bin

Berlokasi di Jalan Cikini IV No 5, Jakarta Pusat, Gado-Gado Bon Bin menjadi salah satu gado-gado legendaris yang ada di Jakarta dan masih bersinar sampai sekarang. Nama Bon Bin berasal dari nama Jalan Kebon Binatang yang dulunya merupakan nama jalan di daerah tersebut sebelum kini berganti nama menjadi Jalan Cikini. 

Gado-gado ini berdiri sejak tahun 1960 dan masih ramai pengunjung hingga sekarang. Dipatok dengan harga Rp 33 ribu, gado-gado ini memang terbilang cukup mahal. Namun, dengan cita rasa yang disajikan, harga yang dipatok tidak akan menjadi penyesalan!

Mie Ayam Gondangdia

Berdiri sejak tahun 1968, Mie Ayam Gondangdia termasuk ke dalam wisata kuliner legendaris yang ada di Jakarta setelah Gado-gado Bon Bin. Sesuai dengan namanya, Mie Ayam ini berlokasi di daerah Gondangdia, tepatnya di Jalan RP Soeroso Nomor 36. 

Selain menyediakan mie ayam, restoran yang satu ini juga menghadirkan beragam chinese food seperti fuyunghai, bihun goreng, ifumie, dan lainnya. Bagi kamu yang tidak terlalu menyukai mie ayam, bihun milik restoran ini ternyata masuk ke dalam makanan best seller mereka loh! Jadi, mungkin bisa menjadi pilihan kamu. Untuk harga makanan di sini berkisar Rp 30.000 hingga Rp 100.000an.

Soto Betawi H. Ma’ruf

Jakarta juga punya sajian kuliner berkuah, yakni Soto Betawi H. Ma’ruf. Rumah makan ini menyajikan soto dengan rasa otentik khas Betawi. Dirintis pada tahun 1940-an, rumah makan ini telah dikunjungi oleh beberapa orang terkenal di Indonesia seperti Presiden RI Joko Widodo, Almarhum Gus Dur, dan Anies Baswedan. 

Sepertinya, soto betawi yang satu ini benar-benar menggugah selera, ya? Jika kamu penasaran mencicipi, kuliner satu ini bisa menemukannya di beberapa tempat yakni di RP Soeroso Nomor 36A, Jalan Pramuka Raya Nomor 64D, Jalan Tebet Raya No 23, dan di Plaza atrium & festival (Food Colony).

Futago Ya

Kamu gemar dengan masakan Jepang dan masakan yang bercita rasa gurih? Jika iya, kamu wajib mengunjungi tempat makan yang satu ini. Futago Ya menghadirkan konsep tempat makan ala Jepang, begitu juga dengan makanannya. Saat pertama kali buka, tempat makan ini didatangi oleh banyak orang sampai harus mengantre berjam-jam, bahkan hingga sekarang. 

Memang, salah satu alasan mengapa bisa mengantre sampai berjam-jam bukan hanya karena pengunjung yang datang ramai namun juga karena tempatnya yang terbilang kecil dan mini. Kamu bisa menemui Futago Ya di Blok M tepatnya di Jl. Sultan Hasanuddin Dalam No.24, RT.3/RW.1, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan. 

Ketika sudah tiba di tempatnya, jangan lupa untuk memesan creamy miso milik mereka ya! Dijamin, sekali nyoba kamu akan merasa ketagihan.

Nasi Goreng Kebon Sirih

Nasi Goreng Kebon Sirih merupakan salah satu wisata kuliner malam yang dimiliki Kota Jakarta. Seperti namanya, nasi goreng ini berlokasi di Jl. Kebon Sirih Barat I (Dekat Jl. Kebon Sirih), Menteng, Jakarta Pusat. Nasi goreng ini merupakan nasi goreng kambing yang dijamin dapat memuaskan perut lapar kamu. Menjadi salah satu wisata legendaris, Nasi Goreng Kebon Sirih dibanderol dengan harga berkisar Rp 40 ribu-an. Meski terhitung cukup mahal untuk sebuah nasi goreng, tapi kamu dijamin tidak akan menyesal jika menikmati sepiring nasi goreng yang legendaris ini.

Sate Maranggi Bu Yayah

Tidak perlu jauh-jauh ke Purwakarta ataupun Cianjur, kamu bisa menyantap sate maranggi di Jakarta. Berdiri pada tahun 2001, Sate Maranggi Bu Yayah dengan daging kambing atau sapi dipatok dengan harga kurang lebih mencapai Rp 40.000 per porsinya. Sate Maranggi ini bisa kamu temui di Jl. Laboratorium No. 3, Komp. PLN Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Bagaimana, apakah enam daftar kuliner di atas menggugah selera kamu? Jika kamu berada di luar Jakarta dan ingin berkunjung ke Ibu Kota, di masa pandemi seperti ini, sebaiknya ketika hendak mengunjungi Jakarta, Anda harus mengecek syarat masuk Jakarta terlebih dulu.

Related