Fitur Baru PayPal Izinkan Pengguna Lakukan Transfer Kripto

marketeers article
PayPal meluncurkan fitur transfer mata uang digital (Sumber Ilustrasi: PayPal)

Menjawab demand dari para pengguna, PayPal Holding Inc mengumumkan peningkatan pada layanan transaksi mata uang digital mereka. Kini, aplikasi pembayaran PayPal memungkinkan para pengguna untuk melakukan transfer aset kripto.

“Fitur transfer cryptocurrency ini menjadi salah satu layanan yang paling banyak diminta oleh pengguna sejak PayPal menawarkan pembelian kripto di platform kami,” ujar Jose Fernandez da Ponte, Senior Vice President and General Manager for Blockchain, Crypto & Digital Currencies PayPal dalam siaran tertulis PayPal.

Dengan hadirnya fitur terbaru ini, pengguna dapat melakukan tidak hanya pembelian aset namun juga pengiriman dan pertukaran. Pengguna dapat mentransfer aset kripto mereka seperti Bitcoin, Ethereum atau Litecoin, ke berbagai platform seperti akun PayPal lain, dompet digital eksteral, crypto exchange, hard wallet dan beragam aplikasi lainnya.

Inovasi ini menunjukkan keseriusan PayPal dalam menggarap potensi yang muncul dari market kripto. Fitur ini meningkatkan akses dan utilitas transaksi cryptocurrency yang menjadikan sistem keuangan PayPal lebih inklusif dan efektif.

PayPal telah terjun ke bisnis kripto sejak Oktober 2020 melalui kemitraan dengan Paxos yang mendukung layanan jual beli kripto. Pengembangan layanan ini baru dapat diwujudkan setelah proses perizinan yang dilalui oleh PayPal terselesaikan.

Kini, Paypal telah mengantongi sertifikat ‘BitLicense’ secara penuh dari Departemen Layanan Keuangan New York (NYFDS). BitLicense sendiri merupakan lisensi bisnis untuk aktivitas mata uang virtual yang dikeluarkan oleh NYDFS.

“Tentunya dalam menghadirkan layanan transfer cryptocurrency ini, kami telah menyesuaikan dengan pedoman dan peraturan yang berlaku. Kami ingin menghadirkan layanan dengan praktik terbaik dengan tetap memprioritaskan keamanan transaksi pengguna,” tambah Jose.

PayPal mengklaim bahwa layanan transfer ini bebas biaya jaringan atau biaya tambahan lain. Selain itu, layanan ini juga dapat memperluas utilitas kripto pengguna dengan kemudahan berbelanja menggunakan mata uang digital di jutaan merchant.

Untuk tahap awal, layanan terbaru ini baru akan tersedia pada beberapa pengguna terpilih di Amerika Serikat. Namun, dalam beberapa bulan mendatang, layanan tranfer kripto ini bisa dinikmati oleh pengguna PayPal yang lebih luas.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS