Belanja akhir tahun tengah menjadi tren di dunia. Jika Amerika Serikat dan Eropa memiliki Black Friday dan Boxing Day, Asia memiliki Singles Day sebagai bagian yang tak terpisahkan dari periode belanja akhir tahun. Ingin ambil peluang dari selebrasi akbar ini, Shopee menggelar 11.11 berbekal strategi Flash Sale Rp 11, thematic sales, hingga cara baru yang menarik bagi pelanggan untuk berbelanja. Kira-kira seperti apa?
Singles’ Day yang jatuh pada 11 November mendatang diprediksi Shopee bakal menuai berkah yang luar biasa. Berangkat dari riset Facebook di enam pasar Asia Pacific yang diteliti, tercatat 1,3 kali lebih banyak konversi dihasilkan pada 11 November dibandingkan dengan rata-rata hari di bulan yang sama, sementara penggunaan smartphone selama musim liburan akhir tahun tumbuh hingga 76%.
Selain itu, satu dari lima masyarakat Indonesia berbelanja pada Singles’ Day. Hal ini menunjukkan ada kenaikan popularitas Singles Day di Indonesia.
“Strategi yang kami gunakan di 11.11 berangkat dari apa yang dinginkan para pengguna. Yang paling pertama mereka cari adalah massive deals, kemudian kami juga merayakan festival belanja tematik untuk menargetkan tipe shoppers yang beragam, dan yang terakhir meluncurkan inovasi berbelanja yang lebih seru dan menarik,” ungkap Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja di Jakarta, Rabu (24/10/2018).
Massive deals digelar Shopee melalui hadiah Goyang Shopee dengan total koin Shopee 11 Miliar, Gratis Ongkir, dan Flash Sale Rp 11.
Sementara dari sisi thematic sale, Handhika mengatakan Shopee menggelar berbagai perayaan berbeda bagi target pasar berbeda di setiap kategori berbeda setiap hari. “Misalnya, kami menggelar K-Beauty Day bagi para pecinta produk kecantikan Korea, ada pula electronic day, dan lain-lain. Kami juga menggelar Cashback Day, Voucher Day, dan Flash Sale Day,” ujar Handhika.
Tak lupa, Shopee juga melakukan inovasi lain dengan meluncurkan Kuis Shopee. Handhika mengatakan inovasi in-app games dan fitur-fitur lain didesain untuk mengikuti peningkatan permintaan pengguna dalam mendapatkan pengalaman belanja online yang lebih menarik, khususnya di kalangan pengguna milenial Shopee. “Pengguna masuk ke Apps kami dan menjawab sejumlah pertanyaan. Prosesnya dibuat semudah mungkin untuk meningkatkan engagement dengan pengguna,” jelas Handhika.
Di lain sisi, Industry Lead Digital Natives Facebook Arjun Sarwal mengatakan momen akhir tahun menjadi momen yang tepat bagi pelaku e-commerce untuk meluncurkan berbagai promo menarik namun para pelaku harus mampu memberikan nilai lebih bagi para pengguna.
“Seiring teknologi terus memberikan hal baru, maka ekspektasi pengguna terhadap teknologi juga semakin besar. Facebook melihat para pelanggan memiliki ekspektasi agar brand memberikan kemudahan bagi mereka dalam berbelanja maupun proses pembayaran. Hal ini perlu ditangkap para pemain e-commerce, terlebih ketika menggarap peluang di akhir tahun,” jelas Arjun.
Digelar mulai 25 Oktober-11 November 2018, Handhika menargetkan Shopee bisa melampaui jumlah transaksi mereka pada program 9.9 yang tembus lima juta transaksi dalam satu hari.
Editor: Eko Adiwaluyo