Gandeng Cipung, Lemonilo Komunikasikan Brownies Crispy

marketeers article
Gunakan Content Marketing, Suksesnya Cipung Menarik Hati di Sosmed. (TikTok/@GilangSamiadji)

Lemonilo berkolaborasi dengan Cipung, nama panggilan akrab untuk Rayyanza, putra kedua dari pasangan selebritas Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.

Dalam video yang diunggah oleh akun @GilangSamiadji pada 17 Agustus, lebih dari 2,7 juta orang di TikTok telah menonton Cipung saat menikmati camilan Brownies Crispy dari Lemonilo.

Brownies Crispy Lemonilo adalah camilan brownies yang terbuat dari cokelat pilihan dengan tekstur renyah dan tipis, sehingga aman untuk dikonsumsi oleh segala umur, termasuk anak-anak. Camilan ini hadir dalam dua varian, yaitu Chocochips dan Keju.

BACA JUGA: Lemonilo Hadirkan Sola Farm, Camilan Keripik Kentang Bebas Gluten

Cipung memang sering kali mencuri perhatian dengan berbagai makanan yang ia nikmati, mulai dari ikan kembung, shisamo, hingga mi yang selalu membuat orang lain penasaran untuk mencobanya.

Rayyanza Malik Ahmad, yang lahir pada 26 November 2021, selalu menjadi sorotan media dengan pertumbuhan dan perkembangannya. Anak kecil yang aktivitas sehari-harinya sering diunggah oleh Sus Rini, pengasuh Rayyanza, sering mendapatkan pujian karena dianggap sebagai anak yang cerdas dan tanggap.

Saat mendekati usianya yang hampir dua tahun, ia mulai mencicipi berbagai camilan seperti chips dan camilan renyah lainnya.

BACA JUGA: Lemonilo Hadirkan Mi Instan Kuah Rasa Soto Koya, Segini Harganya

Kali ini, Rayyanza kembali menarik perhatian saat ia menikmati camilan cokelat bersama kedua orang tuanya. Dalam video TikTok yang dibagikan oleh Gilang Samiadji, seorang konten kreator, Gilang mengaku selalu tertarik dengan apa pun yang disantap oleh pesohor cilik ini.

Menurutnya, selera makan anak kecil seperti Cipung tidak pernah meleset dan selalu enak.

Gilang memperhatikan aktivitas Cipung dalam vlog Rans Entertainment saat ia menonton televisi sambil ngemil. Penasaran dengan camilan tersebut, akhirnya Gilang mencari produk tersebut dan membelinya. Setelah mencicipi camilan itu, Gilang sangat menyukainya.

“Si Cipung ini dulu udah berhasil bikin gue baby fever. Sekarang dia udah bisa ngeracunin makanan. HEY! INI APA?” ujar Gilang dalam videonya.

Dia pun mencoba mencarinya di minimarket dan mencicipi camilan cokelat tersebut. Gilang, yang hobi melakukan eksperimen unik lewat makanan, kemudian menuangkan camilan cokelat itu ke dalam mangkuk dan menuangkannya dengan susu cair. Ternyata, menurutnya, camilan cokelat itu tetap renyah dan enak.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related