Gandeng RichWorks, Kemenparekraf Dorong UKM Indonesia Naik Kelas

marketeers article
Kemenparekraf adakan pelatihan untuk UKM bersama RichWorks International (Sumber: Kemenparekraf RI)

Sebagai wujud dukungan terhadap para pelaku UKM di Indonesia, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menjalin kerja sama dengan perusahaan training dan coaching asal Malaysia RichWorks International. Dalam kerja sama ini, Kemenparekraf dan RichWorks International menghadirkan beragam program sebagai upaya untuk menjadikan pelaku UKM di Indonesia naik kelas.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno melihat Indonesia tengah memperkokoh struktur ekonomi nasional untuk meningkatkan pergerakan roda perekonomian Indonesia agar makin kencang. UKM menjadi salah satu bagian yang dapat menggerakan roda ekonomi nasional dan memperluas peluang usaha dengan menciptakan banyak lapangan kerja. Melihat itu, pemerintah melalui Kemenparekraf berupaya menghadirkan program pelatihan untuk mengasah kualitas UKM dalam negeri. 

“Kami ingin mendorong para pelaku usaha Indonesia dengan semangat dan kerja keras bersama demi menciptakan lebih banyak lapangan kerja untuk masyarakat di Indonesia. Sehingga, UKM dapat memberikan dampak baik kepada ekonomi bangsa agar bangkit dan tumbuh lebih besar lagi,” ujar Sandiaga.

Lebih lanjut, Sandiaga mengungkapkan bentuk kerja sama yang dijalin oleh Kemenparekraf dengan RichWorks International adalah pemberian pelatihan Bisnis Coaching secara gratis kepada para pelaku UKM. Pelatihan gratis ini dilaksanakan sebanyak tiga kali pertemuan yang dilakukan secara hybrid. 

“Untuk pelatihan pertama, telah dilaksanakan pada 16 Juli 2022 secara daring melalui platform Zoom dan diikuti 569 peserta. Lalu pertemuan kedua, dilaksanakan pada tanggal 30 Juli 2022 bertempat di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona yang dihadiri 196 peserta. Pelatihan ketiga sekaligus puncak acara akan dilaksanakan di Bali pada 7 hingga 9 September 2022 yang akan dihadiri oleh 50 pelaku usaha terbaik dari Indonesia. Ke-50 pelaku usaha terbaik ini merupakan UKM terpilih yang telah melalui hasil kurasi oleh Kemenparekraf bersama dengan RichWorks,” kata Sandiaga.

RichWorks International merupakan penyedia pelatihan, pembinaan, dan pendampingan wirausaha untuk pengembangan bisnis, serta pemasaran terbesar di Malaysia. Dengan sepak terjang RichWorks, kolaborasi ini diharapkan dapat menjadi pintu gerbang pembangunan dan perkembangan bisnis Indonesia ke jejaring internasional.

“Kami berharap, kolaborasi antara Kemenparekraf dengan RichWorks Internasional dapat meningkatkan angka pertumbuhan wirausaha di Indonesia secara signifikan sehingga dapat mendukung struktur ekonomi nasional menjadi lebih kuat di masa depan,” tutur Sandiaga.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS