Garap Potensi Pasar Mobil Bekas, Bluebird Luncurkan BirdMobil
PT Blue Bird Tbk (Bluebird) resmi meluncurkan unit bisnis baru bertajuk BirdMobil. Ekspansi bisnis ini ditujukan untuk menggarap potensi pasar mobil bekas yang dianggap blue ocean market.
“Bluebird telah berusia 51 tahun. Di dalam menjalankan bisnis, kami selalu berupaya untuk berinovasi dan adaptif terhadap perkembangan ekonomi dan pergeseran konsumen,” ujar Adrianto Djokosoetono, Direktur Utama Bluebird saat peresmian BirdMobil di showroom BirdMobil BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu (30/8/2023).
Platform yang menawarkan solusi jual beli mobil bekas ini pun menjadi salah satu inovasi yang lahir dari dua pendekatan tersebut. Adrianto yang akrab disapa Andre menyebutkan bahwa Bluebird telah berpengalaman dalam aktivitas jual beli aset kendaraan.
Operasional dan perawatan puluhan ribu kendaraan juga sudah menjadi hal yang biasa dan menjadi keahlian perusahaan.
BACA JUGA: BMW Sajikan Experiential Marketing Mobil Listrik Bersama Bluebird Group
Berangkat dari keahlian ini, BirdMobil dikembangkan sebagai solusi proses pembelian mobil bekas, bengkel perbaikan, penjualan kembali mobil konsumen, hingga inspeksi mobil.
Beragam merek mobil bekas pun dibawa oleh perusahaan, mulai dari mobil MPV, SUV, mesin konvensional, hingga mobil listrik. Meski begitu, di layanannya ini, Bluebird tidak menjajakan kendaraan ex taksi mereka.
“Strategi Bluebird dalam membangun layanan mobilitas adalah dengan memperkuat ekosistem. BirdMobil hadir untuk melengkapi ekosistem kebutuhan mobilitas masyarakat,” lanjut Andre.
Selain itu, layanan ini juga didukung dengan penggunaan sistem digital, bengkel dan teknisi yang tersertifikasi, dan yang transparan.
Blue Ocean Market
“Sebuah studi mengatakan bahwa minat konsumen Indonesia terhadap mobil bekas masih sangat tinggi. Pasar ini besar, bahkan bisa mencapai 2,5 sampai 5 kali lebih besar dari pasar mobil baru. Ini menjadi blue ocean market,” ujar Hery Sugiarto, Direktur BirdMobil.
Meski begitu, ada beberapa keluhan yang dialami konsumen, seperti tidak adanya garansi pembelian mobil bekas, proses pembelian tidak jelas, bengkel kurang terpecaya, proses servis kurang transparan.
Persoalan ini yang ingin dijawab oleh Bluebird melalui produk terbarunya tersebut. Dengan semua keunggulan yang dibawanya, layanan ini dapat diakses melalui situs web birdmobil.id atau langsung melalui showroomnya di BSD Serpong, Tangerang Selatan.