Gelar Property Expo, Alam Sutera Incar Transaksi Ratusan Miliar

marketeers article
Konferensi pers Property Expo 2024. (FOTO: Marketeers/Bernad)

PT Alam Sutera Realty (ASRI) optimistis dapat mencapai nilai transaksi penjualan sebanyak ratusan miliar dalam kegiatan Property Expo 2024 yang digelar di lima pusat perbelanjaan. Marketing and Sales Director Alam Sutera, Lilia Setiprawarti Sukotjo mengungkapkan target tersebut sejalan dengan perjalanan tiga dekade perusahaan, dan mereka berharap dapat meraih transaksi yang terus meningkat.

Dibandingkan tahun sebelumnya, perusahaan membidik transaksi sebesar Rp 200 miliar pada expo tahun lalu. Hal itulah yang mendorong perusahaan optimis bisa kembali meraih transaksi ratusan miliar di tahun ini

“Kami sangat optimis target meskipun saat ini situasi politik sedang memanas dengan adanya perhelatan politik. Kami melihat ada pasar yang membutuhkan hunian. Oleh karena itu, kami tawarkan beragam jenis properti yang sesuai dengan kebutuhan pasar,” ujar Lilia dalam konferensi pers di Alam Sutera, Tangerang, Jumat (30/8/2024).

BACA JUGA: Sasar Milenial, Ayodhya by Alam Sutera Luncurkan Klaster CASSIA

Lilia juga menekankan bahwa properti dari perusahaan pada masa mendatang akan menjadi investasi yang sangat menjanjikan. Pasalnya, kawasan tersebut terus berkembang dan memiliki fasilitas yang lengkap. 

Kawasan properti yang dikembangkan hadir dengan sembilan keunggulan utama, salah satunya adalah akses langsung ke tol.

Selain itu, pada masa mendatang, kawasan Suvarna Sutera akan dilengkapi dengan tiga stasiun MRT yang merupakan bagian dari proyek East West Line, yaitu Stasiun Alam Sutera, Stasiun Kunciran, dan Stasiun Balaraja.

“Kami berharap setiap pembeli dapat merasakan kenyamanan dan keramahan kami tawarkan, bahkan sebelum mereka menempati hunian yang dibeli,” ucapnya.

BACA JUGA: Bawa Konsep Unik, Bazar Buku BBW Hadir di Mall @ Alam Sutera

Selama kegiatan Alam Sutera Property Expo 2024, beragam produk unggulan dari beberapa proyek, seperti Suvarna Sutera, Ayodhya, EleVee Residences, The Gramercy, Landed, dan Central Hills akan dipamerkan.

Selain itu, berbagai promo menarik juga ditawarkan melalui kerja sama dengan bank-bank nasional, termasuk diskon hingga 30%, asuransi jiwa, suku bunga kompetitif, dan promo bunga dengan rate spesial.

Dengan target ambisius ini, perusahaan siap memperkuat posisinya di pasar properti Indonesia, menawarkan investasi properti yang tidak hanya menguntungkan tetapi juga memberikan kenyamanan dan fasilitas terbaik bagi para penghuninya.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS