Geliat Pesat Ekspansi Hotel Four Points di Asia Tenggara

marketeers article

Asia Tenggara nampak menjadi destinasi menarik bagi bisnis Four Points by Sheraton. Merek yang berlabuh di bawah payung bisnis Mariott International ini kian serius menambah jumlah ekspansi bisnis mereka di kawasan ini.

Geliat ekspansi bisnis Four Points di kawasan Asia Tenggara memang kian pesat. Four Points tengah menyiapkan 120 hotel baru untuk melengkapi 275 hotel mereka yang tersebar di seluruh dunia. Dari 120 hotel tersebut, 50% di antaranya berada di kawasan Asia Tenggara.

“Sebenarnya ada tiga negara yang menjadi fokus bisnis Four Points belakangan, yakni China, India, dan Indonesia,” jelas Akhmad Fadholi (Byang), General Manager Four Points by Sheraton Bali Ungasan di Jakarta, Rabu (06/11/2019).

Menilik bisnis Four Points di Indonesia, terdapat 10 hotel yang telah beroperasi. Tiga diantaranya berada di pulau Dewata. Namun, Byang meyakini, Four Points segera menambah dua hotel lagi menutup tahun ini.

Bicara soal strategi menjaga loyalitas tamu, Four Points tak hanya mengandalkan kualitas layanan, melainkan bertumpu pada program loyalitas Marriott Bonvoy Rewards. Program yang terintegrasi bagi seluruh merek yang bernaung di bawah Marriott International ini menjadi senjata ampuh untuk menjaga loyalitas para tamu di berbagai belahan dunia.

Selain itu, hotel ini juga mengangkat Best Brew sebagai salah satu unique selling point mereka di antara kompetitor lain. Setiap hotel Four Points di seluruh dunia memiliki Best Brew yang menjadi daya jual masing-masing.

“Yang jelas, kami melihat para investor happy karena return on investment yang cepat dari Four Points by Sheraton. Untuk hotel terbaru kami (Four Points by Sheraton Ungasan Bali), tingkat okupansi mencapai 36% di awal kami buka. Jadi, kami optimistis dengan masa depan bisnis ini,” tutur Byang.

Editor: Sigit Kurniawan

Related