Gerakan AKAR Digital Indonesia Hadir Pertama di Jawa Barat

marketeers article

Gerakan Akselerasi Karya Rakyat (AKAR) Digital Indonesia yang diinisiasi Lazada mendapat respons baik dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Pasalnya, beberapa hari yang lalu Ridwan Kamil melakukan kunjungan resmi ke gudang Lazada yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat. Kunjungan ini menandai kick off Gerakan AKAR Digital Jawa Barat untuk mendukung seluruh pahlawan ekonomi digital yang berperan penting sebagai garda terdepan pemulihan ekonomi nasional.

Menjadi salah satu bagian dari ekosistem ekonomi digital, peran e–commerce dalam pemulihan ekonomi nasional semakin krusial, terutama di era digital saat ini. Dengan demikian, sejak tahun lalu, Lazada telah bekerja sama dengan lintas kementerian mengembangkan Gerakan AKAR Digital Indonesia untuk menumbuhkan ekosistem ekonomi digital dengan memberdayakan semua peranan dalam ekosistem mulai dari bisnis lokal, konsumen hingga pekerja logistik.

Kini Lazada terus memperluas pelaksanaan Gerakan AKAR Digital Indonesia dengan hadir di berbagai kota strategis di Indonesia untuk mendorong dan transformasi digital melalui peningkatan literasi e-commerce, pengembangan daya saing UKM serta pengembangan infrastruktur ekonomi digital. Provinsi yang menjadi tujuan pertama adalah Jawa Barat.

Dalam acara kick off Gerakan AKAR Digital Indonesia, Ridwan Kamil mengungkap bahwa ekonomi digital di Jawa Barat meningkat 60% selama pandemi COVID-19. Tak heran ekonomi digital diyakini menjadi salah satu langkah yang tepat dalam mendorong Indonesia sebagai negara adidaya. Ia menambahkan, untuk mencapai hal tersebut tak hanya peran e-commerce yang diperlukan, tapi juga peran society.

“Sebagai pemerintah provinsi, saya sangat mendukung adanya gerakan AKAR. Karena UKM Jawa Barat yang go digital baru satu juta dari 5,5 juta,” tegasnya.

Menariknya, di acara tersebut Ridwan Kamil juga merasakan langsung sensasi menjadi kurir belanja online dari Lazada dengan menggunakan motor listrik. Ia mengantar paket dari gudang Lazada ke rumah yang berada di kawasan Batunuggal. Aksi ini sebagai bentuk dukungan kepada penggunaan motor listrik untuk kurir paket sekaligus dukungan atas gerakan AKAR Digital Lazada.

Gerakan AKAR di Jawa Barat dilakukan dengan beberapa langkah konkret. Termasuk pengembangan infrastruktur perekonomian digital di Garut, Tasikmalaya dan kota Bandung melalui serangkaian inisiatif. Antara lain penyelenggaraan program pelatihan dan mentoring untuk UKM yang siap naik kelas ke ranah digital yang sudah mulai dijalankan Lazada sejak akhir tahun lalu.

Langkah lainnya, meluncurkan operasional logistik melalui Lazada Logistics di wilayah cakupan Gerakan AKAR Digital Jawa Barat untuk menekan biaya dari pelaku UKM yang bergabung dengan inisiatif ini. Lazada  telah memiliki 58 fasilitas logistik untuk e-commerce di wilayah Jawa Barat dan gudang utama di Cimanggis, Jawa Barat.

“Provinsi Jawa Barat menjadi titik awal lanjutan dari Gerakan AKAR Digital Indonesia, kami berharap kesuksesan gerakan ini bisa mendorong aktifnya Gerakan AKAR Digital di seluruh wilayah Indonesia untuk mempercepat tercapainya pemerataan inklusi perekonomian digital di Indonesia,” tegas Ferry Kuswono, Executive Director Lazada Indonesia.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS