PT Gaya Makmur Tractors (GMTractors) hadir di Indonesia Energy & Engineering atau IEE Series 2023. Salah satu pioner alat berat Cina di Indonesia ini, hadir dengan menghadirkan 9 macam alat berat yang di-display untuk berbagai aplikasi di berbagai sektor usaha.
“Kehadiran kami di event ini sekaligus merayakan tahun ke 18 GMTractors. Setelah perjalanan 18 tahun ini, kami terus memperbaiki diri terutama di sektor self service,” kata President Director GMTractors Rachmansyah di IEE Series 2023, Rabu (13/9/2023).
GMT juga secara khusus dilakukan penandatangan kontrak atas pembelian Bulldozer, untuk sektor pertambangan dengan tipe DH46 oleh PT IMR BP yang bergerak dalam usaha pertambangan batu bara.
BACA JUGA: Gelar Green Mining, PTBA Tanam Pohon di Bekas Lahan Tambang
Di dalam bisnisnya, GMTractors memiliki beberapa keagenan, yakni Shantui dan XCMG. Shantui difokuskan untuk produk bulldozer dengan berbagai jenis dan tipe.
Sedangkan XCMG dengan produk beragam jenis, antara lain excavator, wheel loader, motor grader, mobile crane, crawler crane, mounted crane, dan lain sebagainya.
GMTractors juga merupakan sole distributor dari Wirtgen Group Jerman, produsen alat berat untuk berbagai aplikasi konstruksi jalan dengan merk Wirtgen, Vogele, HAMM, Kleeman. Wirtgen memiliki beberapa jenis dan tipe Milling Machines, Recycling Machines dan Concrete Pavers.
Vogele memiliki beberapa jenis dan tipe Apshalt Pavers terlengkap. Kemudian HAMM memiliki berbagai jenis dan tipe compactor, asphalt tandem rollers, tire rollers and soil compactors. Sementara Kleeman memiliki unit mobile stone crusher.
Ditambah, GMTractors baru-baru ini memegang keagenan resmi untuk mobile batching plant merek Fiori, yang merupakan produk buatan Itali, serta bucket crusher merk Remu yang berasal dari Austria.
Fiori diklaim sangat cocok digunakan di berbagai sektor konstruksi yang membutuhkan pasokan material beton yang lokasinya sulit dijangkau dan memerlukan pasokan material beton dalam waktu yang relatif singkat.
BACA JUGA: Motovillage, Lokasi Rendezvous Komplit Buat Bikers dan Automotive Enthusiast
Sementara untuk Remu crusher, dalam pengoperasiannya diaplikasikan dengan menggunakan excavator yang berfungsi sebagai pemecah material batu langsung dilokasi penambangan tanpa harus diolah dengan statis stone crusher.
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz