GO-FOOD Pemain Pesan-Antar Terbesar di Indonesia

marketeers article

Dampak ekonomi yang diberikan GOJEK tercermin dari temuan riset Riset Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Indonesia (LD FEB UI) tahun 2018. Dalam penelitian tersebut, kontribusi mitra GOJEK kepada perekonomian Indonesia  tercatat mencapai Rp 44,2 triliun, naik hampir tiga kali lipat dari tahun sebelumnya. Angka tersebut didapatkan dari empat layanan GOJEK, yaitu GO-RIDE, GO-FOOD, GO-CLEAN dan GO-MASSAGE.

Melihat data yang dimiliki GO-FOOD sendiri, pangsa pasar mereka di Indonesia mencapai 80%. Hal tersebut mendapatkan validari dari riset IDN Times pada tahun 2019 tentang layanan pesan-antar makanan yang paling banyak digunakan. Menguatkan posisi GO-FOOD sebagai pemain pesan-antar makanan terbesar di Indonesia.

“Kepercayaan merchant kami sejalan dengan kepercayaan dan loyalitas konsumen pada GO-FOOD. Dan itu menjadikan GO-FOOD bagian tak terlepaskan dari kehidupan sehari-hari. Hal ini tercermin dari jumlah pesanan yang terus meningkat dari tahun ke tahun,” ujar Chief Commercial Expansion GO-FOOD Catherine Hindra Sutjahyo, Kamis (11/4/2019).

Perkembangan yang ada hingga saat ini diyakini merupakan manfaat dari teknologi yang disiapkan GOJEK. Sehingga, para merchant dapat terbantu, terutama Usaha Menengah Kecil dan Mikro (UMKM) dalam mengembangkan bisnis mereka. Para UMKM yang bekerja sama dengan GO-FOOD rata-rata mengalami peningkatan omzet 3,5 kali lipat sejak bergabung.

“Hal yang membuat saya semakin senang adalah peningkatan pendapatan yang didapat oleh para UMKM itu sebanyak 85% diinvestasikan kembali untuk mengembangkan usaha mereka. Itu menjadi bukti bahwa GOJEK memberi pengaruh kepada masyarakat. Jadi, tidak hanya untuk meningkatkan pendapatan, tetapi juga bida membantu mereka naik kelas,” tambah Catherine.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related