Peramban Google Chrome tidak menyimpan riwayat penjelajahan Anda saat menggunakan mode incognito. Namun, search engine Google, perusahaan periklanan, dan Google sendiri tetap akan melacak aktivitas penjelajahan Anda seperti biasa, bahkan saat dalam mode incognito.
Pertama kali kekhawatiran ini mencuat pada tahun 2020 ketika gugatan class-action diajukan terhadap Google karena menyesatkan pelanggan dengan membuat mereka berpikir bahwa perusahaan tidak akan melacak mereka saat menggunakan mode incognito. Gugatan tersebut mengeklaim bahwa melalui perbedaan ini, Google melanggar hukum penyadapan federal.
Dirangkum dari AndroidCentral (17/1/2024), para penggugat meminta setidaknya US$ 5 miliar. Meskipun perusahaan berusaha agar kasus ini ditolak, pertempuran hukum terus berlanjut.
Sampai akhirnya, baru-baru ini, Google membayar US$ 5 miliar untuk menyelesaikan masalah ini sekali dan untuk selamanya.
BACA JUGA: Setelah Google, Amazon PHK Pekerja di Unit Bisnis Audible
Google tidak mengakui adanya pelanggaran sebagai bagian dari penyelesaian ini. Awalnya, tampaknya Google akan terus mengoperasikan Chrome dan mode incognitonya seperti biasa.
Namun, Google kini telah memperbarui disclaimer pada halaman tab baru untuk jendela mode incognito. Perubahan tersebut menjelaskan apa yang sebelumnya ambigu.
“Pengguna lain yang menggunakan perangkat ini tidak akan melihat aktivitas Anda, sehingga Anda dapat menjelajah lebih pribadi. Ini tidak akan mengubah cara data dikumpulkan oleh situs web yang Anda kunjungi dan layanan yang mereka gunakan, termasuk Google. Unduhan, bookmark, dan item daftar baca akan disimpan,” demikian pernyataan disclaimer baru.
BACA JUGA: Lagi, Google PHK Ratusan Pekerja, Divisi Google Assistant Terdampak
Perubahan ini hadir dalam versi 122 dari Chrome Canary di Windows dan Android. Hanya masalah waktu sebelum disclaimer mode incognito yang diperbarui ini mencapai versi publik Chrome.
Editor: Ranto Rajagukguk