Grab Kembali Ambil Bagian di Asian Para Games 2018

marketeers article

Usai terlibat di dalam gelaran Asian Games 2018 melalui kampanye #KemenanganItuDekat, kini Grab ambil bagian di gelaran Asian Para Games 2018. Melalui kampanye #KemenanganUntukSemua, Grab resmi menjadi official mobile platform partner dan siap dengan berbagai aktivitas promosi terkait yang disenergikan di dalam kampanye tersebut.

Mediko Azwar, Marketing Director Grab Indonesia di Jakarta, Senin (08/10/2018) mengatakan kampanye #KemenanganUntukSemua akan menyediakan berbagai program dan penawaran menarik bagi pengguna layanan Grab, mengajak dan membawa mereka menjadi lebih dekat dengan berbagai kemenangan di dalam hidupnya.

Ia menjelaskan ada sejumlah program yang diberikan Grab dalam gelaran ini, antara lain Layanan GrabGerak berbentuk lokasi drop-off dan pick-up point khusus bagi armada GrabGerak guna mempermudah akses para pengguna di acara tersebut.

Adapula layanan Golf Car di mana Grab menyediakan 20 armada golf car yang dilengkapi dengan branding Grab di Gelora Bung Karno, bandara, dan tempat penginapan atlet selama acara Asian Para Games 2018.

Kode Promo menuju lokasi acara pertandingan juga tersedia bagi pengguna layanan GrabGerak, GrabCar, dan GrabBike.

Sementara GrabDaily merupakan fitur di dalam aplikasi Grab yang memungkinkan pengguna mengakses informasi-informasi seperti jumlah perolehan medali dari setiap negara yang berpartisipasi selama dan setelah pertandingan Asian Para Games 2018 berlangsung.

Raja Sapta Oktohari, Ketua INAPGOC merespons, “Kami senang dapat bekerja sama dengan Grab untuk menyediakan sarana transportasi bagi penyandang disabilitas. Kesuksesan dan kemenangan para atlet akan menjadi pembuktian bahwa kemenangan adalah untuk bagi siapa saja, tanpa terkecuali para penyandang disabilitas. Hal ini sejalan dengan program yang diusung oleh Grab.”

Related

award
SPSAwArDS