Hadir di IIMS Surabaya 2022, Honda Gelar Promo Golden Week

marketeers article
Honda turut hadir dalam IIMS Surabaya 2022 (FOTO: Honda Surabaya Center)

Honda Surabaya Center menghadirkan rangkaian lini produk andalannya dalam gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) Surabaya 2022. Diler resmi utama Honda Motor untuk kawasan Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara itu juga menawarkan program spesial bertajuk Honda Golden Week selama periode 1 hingga 5 Juni 2022.

Terdapat enam tipe produk andalan yang ditampilkan Honda dalam IIMS Surabaya 2022 di Grand City Convention and Exhibition kali ini. Keenam produk tersebut antara lain All New Honda HR-V RS, All New Honda BR-V Prestige, New Honda Brio RS CVT Urbanite Edition, dan Honda City Hatchback RS dengan fitur Honda Sensing.

Ragam penawaran dalam program Honda Golden Week selama IIMS Surabaya 2022 memberikan sejumlah keuntungan. Konsumen dapat memperoleh paket finansial berupa TDP maupun angsuran ringan, merchandise eksklusif, bonus undian langsung berupa cashback maupun emas 10 gram, hingga gratis paket perawatan berkala.

“Kami yakin dengan seluruh program menarik yang ditawarkan selama IIMS Surabaya 2022, dapat membantu meningkatkan penjualan di kuartal kedua tahun ini. Selain itu, konsumen dapat mencoba langsung All New Honda BR-V dan Honda City Hatchback RS dalam gelaran ini,” kata Wendy Miharja, Marketing and After Sales Service Director Honda Surabaya Center dalam keterangan resminya.

Pengunjung dan calon konsumen bisa mendapatkan penawaran khusus tersebut dalam anjungan milik Honda, di pameran IIMS Surabaya 2022. Memiliki luas area sekitar 315 meter persegi, Honda juga menampilkan produk lain seperti All New Honda BR-V tipe E dan New Honda CR-V 1.5 varian Prestige Turbo.

Performa penjualan Honda sepanjang kuartal pertama tahun 2022 di Jawa Timur disebut mengalami peningkatan hingga 12,8% dibandingkan periode serupa tahun 2021. Total kendaraan Honda yang terjual mencapai 4.248 unit. Sebanyak 2.332 unit (54,9%) di antaranya merupakan model Honda Brio, sebagai yang terlaris.

Kontribusi menonjol berikutnya dicatatkan oleh model Honda BR-V dengan penjualan sebanyak 739 unit, atau mencapai 17,4% dari keseluruhan pada kuartal pertama tahun 2022. Berikutnya model kendaraan Honda HR-V 1.5L diminati oleh konsumen dan berhasil terjual sebesar 474 unit, disusul oleh Honda City Hatchback RS yang mencapai 348 unit.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS