Penyedia layanan belanja kebutuhan rumah tangga online, HappyFresh, mengumumkan perluasan layanan mereka ke dua kota, yaitu Bogor dan Makassar. Langkah ini merupakan kelanjutan dari ekspansi dua wilayah sebelumnya, yakni Bali pada November 2020 dan Semarang, Maret lalu.
“Kami memutuskan untuk meluncurkan layanan kami di Bogor dan Makassar mendekati Ramadan. Dua kota ini dipilih setelah kami melihat makin banyak pilihan supermarket di sana dan meningkatnya jumlah masyarakat yang menghabiskan waktu di rumah,” tutur Managing Director HappyFresh Indonesia Filippo Candrini.
Tahun 2020 tak diragukan lagi menjadi titik balik bagi berbagai layanan digital. Pandemi telah mendorong adopsi teknologi oleh masyarakat.
HappyFresh melihat bahwa jumlah konsumen kelas menengah di sejumlah kota seperti Denpasar, Semarang, dan Makassar terus meningkat. Mereka meyakini bahwa konsumen di beberapa wilayah ini mampu menjadi kontributor utama dalam pertumbuhan perekonomian digital Indonesia. Hal itu juga menjadi pertimbangan untuk menghadirkan layanan mereka di sana.
“Setiap kota dan daerah memerlukan pendekatan khusus. Kami menjalin kemitraan dengan supermarket lokal dan perusahaan ritel nasional. Selain itu, kami juga mengadakan program untuk meningkatkan kesadaran akan manfaat dan kemudahan layanan belanja kebutuhan rumah tangga secara online kepada masyarakat dan pengguna baru,” pungkas Filippo.
Selain memperkenalkan layanan mereka di dua kota baru, HappyFresh juga menghadirkan program Ramadan bertajuk Ramadan #TanpaAlasan. Program ini merupakan wujud dari dukungan HappyFresh untuk mendukung produktivitas pengguna.
Selama program ini berlangsung, pengguna HappyFresh dapat menikmati promo serta beragam keuntungan seperti diskon hingga 60% untuk produk-produk terlaris serta voucer diskon hingga 50% pada hari dan jam tertentu.
“Kami berharap HappyFresh dapat menjadi solusi dalam mendukung produktivitas masyarakat selama bulan suci. Caranya dengan memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam memenuhi kebutuhan harian yang berkualitas sambil tetap menjaga kesehatan,” tutup Filippo.
Editor: Eko Adiwaluyo