Tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini. Perayaan Hari Kartini ini bertujuan untuk memperingati hari lahir pahlawan nasional, yakni Raden Adjeng Kartini.
Sosok Kartini begitu dihormati karena perjuangannya sebagai pelopor kebangkitan perempuan Indonesia. Perjuangannya berhasil membuat kehidupan perempuan Indonesia menjadi lebih baik, termasuk memperoleh akses pendidikan setinggi mungkin.
Untuk itu, hari kelahirannya begitu disemarakkan oleh masyarakat Indonesia. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pun turut mengucapkannya melalui akun media sosial miliknya.
BACA JUGA Jadi Kartini Masa Kini, Tips Perempuan Bisa Bebas Finansial
Melalui akun Instagram-nya, Sri Mulyani mengunggah cuplikan video dari LPDP yang menampilkan keberhasilan perempuan-perempuan Indonesia dalam mengenyam pendidikan tinggi. Sri Mulyani menuliskan RA Kartini merupakan inspirasi bagi seluruh perempuan di Tanah Air, karena telah memperjuangkan hak-hak perempuan.
Salah satunya, perjuangan untuk mendapatkan pendidikan yang setara dengan laki-laki.
“Kisah R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan merupakan inspirasi abadi bagi para perempuan Indonesia. Perjuangan beliau telah menyadarkan bahwa perempuan bisa menjadi apapun yang mereka inginkan. Perempuan juga boleh, bahkan harus memiliki bekal pendidikan untuk bisa maju. Dan melalui APBN #UangKita, kita terus melanjutkan perjuangan emansipasi yang telah dilakukan R.A. Kartini,” tulis Sri Mulyani.
Dalam unggahannya, Menkeu juga menuliskan dari 36.200 penerima beasiswa LPDP, sebanyak 52,8 persennya merupakan perempuan.
“Ini menggambarkan semangat yang luar biasa dari perempuan Indonesia dalam meraih cita-cita dan meningkatkan kualitas diri,” ujarnya.
“Jadi, jangan pernah berhenti berjuang, seperti yang selalu diajarkan oleh Ibu kita, Kartini, karena APBN akan selalu hadir untuk memberikan dukungan. Selamat Hari Kartini bagi kita semua, para perempuan Indonesia,” tuturnya.
BACA JUGA Perempuan Muda Berdaya: 5 Teladan Kartini Penuh Inspirasi!
Selain itu, dari 7,52 juta penerima pembiayaan Ultra Mikro (UMi) yang merupakan program pembiayaan untuk pelaku UKM dengan total penyaluran mencapai Rp 26,7 triliun, 95,52% debiturnya adalah perempuan. Melalui program tersebut, Menkeu menambahkan, APBN turut mendorong perempuan Indonesia untuk terus produktif dan kreatif.
“Jadi, jangan pernah berhenti berjuang, seperti yang selalu diajarkan oleh Ibu kita, Kartini, karena APBN akan selalu hadir untuk memberikan dukungan. Selamat Hari Kartini bagi kita semua, para perempuan Indonesia,” katanya.
Editor: Ranto Rajagukguk