Harkulnas, Transaksi Mitra Go-Food Naik 21%

marketeers article

Hari Kuliner Nasional (Harkulnas) yang diselenggarakan oleh Go-Food dari 15 April hingga 5 Mei lalu mencatat peningkatan positif pada total dan pertumbuhan nilai transaksi pada outlet mitra merchant Go-Food. Baik itu  transaksi mitra merchant dan penghasilan mitra driver. 

Tahun ini merupakan tahun kedua program Harkulnas Go-Food 2019. “Lewat program ini, kami dapat meningkatkan rata-rata transaksi mitra merchant Go-Food sebesar 21%, serta penghasilan mitra driver dari pesanan Go-Food bertambah sebesar 8,5% dibandingkan periode yang sama di minggu sebelumnya. Hal ini sejalan dengan komitmen kami untuk terus mendukung dan mensejahterakan mitra UMKM dan mitra driver yang tergabung dalam ekosistem kami,” jelas Aristo Kristandyo, VP Marketing Go-Food.

Go-Food bekerja sama dengan lebih dari 300.000 mitra merchant di Indonesia dimana 96% nya adalah mitra UMKM untuk memberikan pilihan kuliner yang bias dinikmati oleh masyarakat Indonesia. Lewat rangkaian program Harkulnas Go-Food dengan periode yang lebih ekstensif dan cakupan 16 kota yang lebih banyak dari tahun 2018, banyak masyarakat yang dapat merasakan kemudahan dalam berwisata kuliner online yang mana ini juga akan berbanding lurus dengan peningkatan volume transaksi, sehingga skala bisnis usaha UMKM kuliner Indonesia pun ikut terus berkembang.

Tidak hanya berbagai kenaikan lewat layanan Go-Food secara online, rangkaian program Harkulnas Go-Food 2019 yang juga dapat dinikmati di lokasi Go-Food Festival juga mencatat peningkatan yang sangat signifikan di jaringan pujasera terbesar di Indonesia tersebut. Total pertumbuhan dan nilai transaksi di outlet Go-Food Festival meningkat 34% di mana transaksi yang dipesan secara online via Go-Food meningkat 123%.

“Lewat berbagai macam program dan penawaran menarik yang secara rutin kami adakan seperti Harkulnas Go-Food 2019 ini. Kami harap platform yang kami sediakan untuk semua pihak yang tergabung dalam ekosistem kami tidak hanya didukung dan dipermudah, namun juga memberikan dampak sosial dan ekonomi yang positif – sesuai dengan pilar utama kami di Gojek,” Tutup Aristo.

Editor: Sigit Kurniawan

Related

award
SPSAwArDS