Hasil Foto Instax Mini LiPlay Miliki Fitur Suara

marketeers article

Mengambil kampanye global brandingNever Stop”, Fujifilm terus mengukuhkan komitmennya untuk berinovasi di bidang digital printing. Melalui lini produk Instax Mini LiPlay, Fujifilm menghadirkan deretan inovasi fitur terbaru pada kamera Instax, termasuk perekam suara.

Melalui inovasi ini, Fujifilm memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar secara digital, melakukan editing, mencetak foto dari ponsel pintar, hingga mengirimkan pesan suara melalui foto Instax.

“Ini merupakan seri Instax Mini Hybrid pertama dari Fujifilm. Kami ingin mengembangkan foto instax yang dikenal statis dan analog menjadi lebih dinamis, digital, dan playful melalui fitur rekam suara,” terang Livia Setyabrata, Assistant Manager Marketing Consumer Printing PT FUJIFILM Indonesia di Jakarta, Rabu (12/06/2019).

Fujifilm mencoba memadukan kecanggihan teknologi dan rasa klasik dari foto Instax melalui fitur perekam suara. Livia menjelaskan, fitur suara dalam kertas foto Instax Mini LiPlay dapat diaktifkan dengan memindai QR Code menggunakan ponsel pintar. Rekaman suara ini akan bertahan selama satu tahun.

Salah satu fitur unggulan instax mini LiPlay adalah fitur perekam suara yang memungkinkan penggunanya untuk mengirimkan pesan suara melalui foto instax. Fitur mutakhir ini memadukan kecanggihan teknologi dan rasa klasik foto instax. Fitur suara dalam kertas foto instax mini LiPlay dapat diaktifkan dengan memindai QR code menggunakan smartphone.

Selain perekam suara, kamera ini juga dilengkapi dengan fitur edit digital yang terdiri dari 30 frames dan filters. “Sebagai salah satu produk yang sangat diminati generasi muda di Indonesia, Fujifilm melalui brand instax ingin selalu mengedepankan inovasi dan penggunaan teknologi terkini. Instax Mini LiPlay menghadirkan berbagai fitur yang berbeda dari sebelumnya, lebih dinamis dan mendukung para pecinta instax untuk memperkaya kreativitas mereka,” ujar Noriyuki Kawakubo, Presiden Direktur PT FUJIFILM Indonesia.

Dibanderol senilai Rp 2.449.999, Instax Mini LiPlay tersedia dengan tiga warna (elegant black, blush gold, stone white). Menggandeng Tokopedia, Fujifilm menawarkan bundling promo. Dengan harga yang sama, pembeli dapat memperoleh kamera, tali kamera, dan minifilm di Tokopedia. Tak hanya itu, Tokopedia memberikan diskon tambahan berupa cashback sebesar Rp 500 ribu selama 14-28 Juni 2019. Secara umum, produk ini juga dapat diperoleh di gerai Fujifilm di seluruh Indonesia.

Editor: Sigit Kurniawan

Related