Honda Civic Type R Menyasar Penyuka Balap Mobil

marketeers article

Adu balap mobil menjadi salah satu tontonan yang menyedot banyak penggemar. Sampai-sampai, para penyuka balap mobil, baik sebagai pelaku atau pun sebatas menonton, menjadikan segala macam atribut yang identik dengan adu cepat sebagai bagian dari gaya hidup. Mulai dari menggunakan appareal pebalap hingga memilih mobil yang punya image kuat dengan kecepatan.

Inilah yang kemudian ditangkap oleh para produsen mobil untuk menawarkan sport car. Salah satunya adalah  Honda Prospect Motor (HPM) yang baru saja meluncurkan Honda Civic Type R di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Dengan peluncuran ini, maka menjadikan model Honda Civic Type R sebagai yang  pertama yang dijual secara resmi di Indonesia.

“Banyak teknologi Honda yang dikembangkan di lintasan balap yang pada akhirnya diterapkan pada mobil-mobil produksi Honda dalam perwujudan karakter Fun to Drive. Honda Civic Type R merupakan mobil sport sejati dengan mesin VTEC Turbo 2.0 liter yang menghasilkan tenaga 310 PS dan telah terbukti dengan memecahkan rekor sebagai mobil penggerak roda depan tercepat di sirkuit Nürburgring, Jerman. Karena itu, mobil ini diciptakan untuk mereka yang terlahir untuk membalap, Born to Race,” kata Takehiro Watanabe, President Director PT HPM, di GIIAS, (10/08/2017).

Type R adalah model Sports Car legendaris Honda yang telah berusia 25 tahun di tahun ini. Selama lebih dari dua dekade, logo Type R telah melekat pada model-model Honda dengan performa maksimal yang terinspirasi dari mobil balap. Setiap model Type R Honda selalu mewakili kemurnian konsep asli yang bertujuan untuk memberikan pengalaman berkendara yang paling memuaskan, baik di jalan maupun di lintasan balap.

Honda Civic Type R yang diluncurkan di Indonesia merupakan pengembangan dari generasi ke-10 Honda Civic yang telah mendapat reputasi baik di seluruh dunia. Sesuai dengan karakter sport-nya, mobil ini hadir dengan transmisi manual 6 percepatan. Dan, untuk mendukung berbagai kondisi berkendara, Honda Civic Type R mempunyai 3 mode berkendara, yaitu +R, Sport dan Comfort.  Sebagai sport car, mobil ini telah terbukti menjadi pemegang rekor sebagai mobil penggerak roda depan tercepat di sirkuit Nürburgring, Jerman, setelah mencatat Lap Time 7 menit 43.80 detik.

Barapa harga yang dipatok HPM untuk mobil ini? Honda Civic Type R ditawarkan dengan harga Rp 995.000.000 untuk wilayah Jabodetabek dengan BBN mobil pertama 2017.  Honda Civic Type R tersedia dalam 6 pilihan warna, yaitu Rallye Red, Brilliant Sporty Blue Metallic, Championship White dan Sonic Gray Pearl serta Crystal Black Pearl dan Polished Metal Metallic.

    Related