Huawei Bantah Keterlibatan dengan Pemerintah Cina

marketeers article

Huawei masih terus menerima tekanan dari banyak pihak hingga saat ini. Kabar terbaru bahkan menyebutkan kesulitan yang dihadapi mereka saat ini berkaitan dengan hubungan kerja bersama pemerintah Cina. Hal itu dengan cepat dibantah oleh pihak Huawei.

“Kami sangat terbuka pada dunia,” ujar Kepala Keamanan Cyber Huawei John Suffolk. Ia juga mempersilakan kepada pihak luar yang ingin menganalisa produk mereka. Utamanya, untuk membuktikan kebenaran tentang rumor mengenai permintaan pemerintah Cina kepada perusahaan untuk melakukan hal yang tidak baik.

“Kami ingin orang-orang menemukan sesuatu. Kami tidak peduli apakah mereka menemukan satu atau ribuan. Kami tidak akan malu jika memang mereka membuktikan bahwa kami melakukan hal yang  tidak bak itu,” kata Suffolk.

Dilansir dari BBC, merika Serikat hingga saat ini terus mendorong banyak pihak untuk melakukan pemblokiran terhadap Huawei. Sehingga perusahaan teknologi raksasa di Cina tersebut kesulitan untuk mengembangkan jaringan 5G pada perangkat yang mereka produksi. Pihak Amerika Serikat beranggapan bahwa teknologi yang dikembangkan Huawei dapat digunakan oleh pemerintah Cina untuk mengawasi lawan mereka.

Suffolk menegaskan bahwa apa yang dikhawatirkan tersebut perlu diklarifikasi. Pasalnya, Huawei tidak memiliki akses untuk data yang ada dalam jaringan 5G. Karena, pada dasarnya mereka merupakan penyedia peralatan telekomunikasi untuk operator jaringan. Bukan penyedia jaringan tersebut.

Editor: Sigit Kurniawan

Related